Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Fakta-fakta Hotel yang Mungkin Tak Pernah Anda Ketahui

Fakta-fakta Hotel yang Mungkin Tak Pernah Anda Ketahui

Dream - Ketika menginap di sebuah hotel bintang lima, kita pasti membayangkan suasana nyaman, bersih dan tertata rapi.

Namun ternyata hotel menyimpan fakta yang membuat kita tercengang. Dan MailOnline Travel telah menyusun daftar beberapa fakta tersembunyi terkait masalah menginap di hotel. Simak halaman berikutnya!

(Ism) 

Pesan Langsung ke Hotel

Dream - Di beberapa negara, pemerintahnya menyediakan nomor khusus yang berlaku nasional untuk memesan hotel. Jika Anda berkunjung ke negara yang demikian, sebaiknya tidak menggunakannya untuk memesan hotel.

Masalahnya harga yang diberikan sudah dipatok sedemikian rupa sehingga Anda tidak bisa menawar agar bisa mendapat tarif yang lebih murah. Anda sebaiknya langsung menghubungi hotel tempat Anda akan menginap.

Selalu sebutkan tarif yang Anda dapatkan di internet agar pihak hotel bisa memberikan harga bersaing. Banyak hotel yang bekerja sama dengan booking hotel online dan mereka harus membayar komisi hingga 30 persen. Untuk itu, sebaiknya pesan langsung ke hotel yang bersangkutan.

(Ism) 

Hotel Juga Dipenuhi Kuman

Dream - Staf hotel bekerja cepat saat membereskan kamar dan Anda sebaiknya berpikir dua kali saat akan menyentuh barang-barang tertentu. Hati-hati saat menggunakan remote TV, saklar lampu dan barang-barang lain yang sering disentuh atau dipegang tamu sebelum-sebelumnya dan staf hotel.

Menurut penelitian University of Houston barang-barang tersebut adalah yang paling tidak bersih dan dalam beberapa kasus, mengandung banyak bakteri sama banyaknya dengan toilet duduk dan washtafel.

(Ism)

Banyak Orang Meninggal di Kamar Hotel

Dream - Mantan pelaku industri perhotelan yang kini menjadi penulis, Jacob Tomsky mengakui kepada MailOnline Travel bahwa tingkat kematian di hotel tidak seperti yang selama ini dikira jarang oleh para tamu.

"Sebenarnya itu bukan hal yang ingin dipublikasikan oleh hotel. Jadi kejadian kematian biasanya ditutup rapi oleh pihak hotel," kata Tomsky.

Ketika seorang tamu meninggal, jasadnya langsung diangkat cepat-cepat dan ruangan dibersihkan dan dirapikan seperti tidak terjadi apa-apa sebelumnya. Para staf dilarang keras menceritakan segala detail ketika seorang tamu meninggal di dalam hotel.

(Ism) 

Jangan Minum dari Gelas Hotel

Dream - Anda mungkin tergoda untuk memuaskan dahaga ketika tiba dan menggunakan gelas di kamar untuk minum. Namun investigasi oleh Fox News mengungkapkan bahwa banyak staf hotel tidak mencucinya dengan sabun sebelum tamu berikutnya tiba.

Kamera tersembunyi menunjukkan staf yang membersihkan gelas dengan menggunakan kain yang sebelumnya digunakan untuk membersihkan kamar. Untuk amannya, gunakan air kemasan atau minta gelas plastik baru dari resepsionis.

(Ism) 

Selalu Minta Kain Linen yang Baru

Dream - Dalam banyak kasus, kain linen di hotel tidak dicuci sesering sprei. Jadi Anda sangat bergantung pada kebersihan tamu sebelumnya.

Jika Anda menginap di hotel-hotel di Amerika Utara dan Inggris, Anda bisa melaporkan tempat tidur hotel yang mengandung kutu di Registry Bed Bug. Dengan demikian wisatawan lainnya akan bisa berhati-hati saat memilih hotel di kedua wilayah tersebut.

(Ism) 

Hati-hati Menggunakan Mesin Kopi

Dream - Sebuah penyelidikan oleh ABC News mengungkapkan bahwa staf hotel membersihkan gelas dan mesin kopi ala kadarnya sehingga menyebabkan penumpukan bakteri.

Seorang staf hotel di Cincinnati, Ohio, tertangkap kamera memberikan gelas dan mesin kopi dengan cairan pembersih jamur Lysol, dan yang lain menggunakan kain yang sama yang ia gunakan untuk membersihkan lantai kamar mandi. Selalu bersihkan gelas dan mesin kopi sendiri sebelum digunakan.

(Ism) 

Jangan Taruh Makanan Sendiri di Mini Bar

Dream - Demi menghemat pengeluaran, tamu hotel biasanya membawa makanan atau minuman sendiri dan menaruhnya di mini bar. Hati-hati, beberapa hotel akan meminta biaya kepada tamunya yang menaruh makanan atau minuman sendiri ke dalam mini-bar.

Jika memang akan mengambil makanan atau minuman dari mini bar, selalu perhatikan tanggal kadaluwarsanya. Beberapa tamu kadang juga nakal, mereka memasukkan kaleng minuman yang ternyata berisi air biasa.

(Ism) 

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Keluarga Ini Pilih Hidup Permanen di Hotel Mewah untuk Hemat Uang, kok Bisa?

Keluarga Ini Pilih Hidup Permanen di Hotel Mewah untuk Hemat Uang, kok Bisa?

Keluarga ini menilai tinggal di hotel lebih nyaman dan hemat

Baca Selengkapnya
Kisah Horor Wanita Liburan ke Luar Negeri, Dapat Hotel Menyeramkan Bikin Merinding!

Kisah Horor Wanita Liburan ke Luar Negeri, Dapat Hotel Menyeramkan Bikin Merinding!

Kisah Horor Wanita Liburan ke Luar Negeri, Sampai Tiga Kali Ganti Hotel Bikin Merinding

Baca Selengkapnya
10 Fakta Ayu Ting Ting yang Bakal Kembali ke Pelaminan Setelah Menjanda 10 Tahun

10 Fakta Ayu Ting Ting yang Bakal Kembali ke Pelaminan Setelah Menjanda 10 Tahun

Ayu Ting Ting resmi dilamar, simak deretan fakta-faktanya di sini!

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tamu Upacara HUT RI di IKN Nginap di Mana? Ini Kata Jokowi

Tamu Upacara HUT RI di IKN Nginap di Mana? Ini Kata Jokowi

Para tamu akan lebih baik jika bermalam di hotel yang berada di IKN. Jokowi yakin sudah ada hotel yang selesai dibangun pada saat HUT RI nanti.

Baca Selengkapnya
5 Hotel Terbesar di Dunia, Kamarnya Sampai 7.000

5 Hotel Terbesar di Dunia, Kamarnya Sampai 7.000

Di mana hotel terbesar di dunia? Ternyata ada di negara tetangga

Baca Selengkapnya
Fakta-Fakta 4 Orang Diduga Bunuh Diri di Apartemen Jakut, Lompat dari Lantai 22

Fakta-Fakta 4 Orang Diduga Bunuh Diri di Apartemen Jakut, Lompat dari Lantai 22

Empat jasad ditemukan tergeletak di halaman apartemen

Baca Selengkapnya
Sederet Fakta Menarik Matahari Buatan Jepang yang Baru Menyala, Ternyata Ini Tujuannya

Sederet Fakta Menarik Matahari Buatan Jepang yang Baru Menyala, Ternyata Ini Tujuannya

Simak fakta menarik tentang matahari buatan yang berhasil dinyalakan di Jepang

Baca Selengkapnya
4 Fakta Unik yang Bisa Ditemukan Saat Traveling di Uzbekistan

4 Fakta Unik yang Bisa Ditemukan Saat Traveling di Uzbekistan

Ada 4 hal yang identik dengan Uzbekistan. Mulai dari jenis kendaraan hingga layanan untuk turis.

Baca Selengkapnya
Viral! Pasutri Tepergok Tanpa Busana di Kamar Hotel, Malah Minta Kompensasi 10 Kali Lipat Tarif

Viral! Pasutri Tepergok Tanpa Busana di Kamar Hotel, Malah Minta Kompensasi 10 Kali Lipat Tarif

Saat menginap di hotel sebaiknya berhati-hati. Selalu menjaga privasi dan keamanan diri.

Baca Selengkapnya