Instagram.com/cinta_nostalgia
Dream - Kamu pasti nggak bakal lupa dengan setiap film Warkop DKI. Ya, film yang diperankan oleh Dono, Kasino dan Indro ini begitu fenomenal dan legendaris. Hingga saat ini, Warkop DKI bahkan masih diminati. Terbukti dengan larisnya film Warkop DKI Reborn di pasaran.
Jika melihat kilas balik ke belakang, film maupun serial Warkop DKI pada era 90-an tidak lepas dari kehadiran para cewek-cewek seksi yang menemani anggota Warkop DKI dalam setiap episodenya.
Bukan cuma modal tampang, cewek-cewek ini seringkali lebih cerdas dan lebih solutif daripada para anggota Warkop yang kerap terjebak masalah. Jarang terekspose publik, lantas bagaimana kabar mereka sekarang?