Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sederet Pesona Alam Taiwan yang Bakal Bikin Muslim Traveler Jatuh Cinta

Sederet Pesona Alam Taiwan yang Bakal Bikin Muslim Traveler Jatuh Cinta (c) Taiwan Tourism Board

Menyandang status sebagai negara yang ramah untuk Muslim traveler, bahkan menempati peringkat tiga dalam Indeks Pariwisata Muslim Global (GMTI) tahun 2019, Taiwan memang memiliki sejuta pesona. Dalam perjalanannya sebagai negara ramah Muslim, Taiwan sudah menyediakan lebih dari 200 hotel dan restoran dengan sertifikat halal. Bahkan, banyak fasilitas publik yang sudah dilengkapi dengan masjid atau musala sehingga tak perlu cemas melewatkan waktu beribadah.

Ada beragam atraksi yang bisa menghibur para Muslim traveler saat berkunjung ke negara tersebut. Pengalaman city tour sudah pasti menyenangkan dengan menjelajah kota wisata utama seperti Taipei, Kaoshiung, dan Tainan. Tapi, Taiwan nggak hanya menawarkan suasana metropolitan saja. Bagi para petualang, ada sederet pesona alam Taiwan yang layak dikunjungi. Mau tahu apa saja rekomendasinya?

Danau Sun Moon, Nantou

©Taiwan Tourism Board

Pemandangan menakjubkan bakal langsung menyambut begitu kamu mengunjungi Danau Sun Moon. Lokasinya yang dikelilingi pegunungan menciptakan kesan magis tersendiri. Belum lagi pemandangan fajar berkabut dan matahari terbenam yang dapat menghipnotis. Berbagai panorama keindahan tersebut bisa dinikmati lewat kapal, atau jika ingin lebih menantang bisa merasakan jalur sepeda yang naik turun mengitari danau. Kamu juga bisa mendaki Gunung Jin Long untuk memotret keindahan panorama matahari terbit.

Ada beberapa penginapan yang bisa dicoba bagi yang ingin merasakan bermalam sambil menikmati kedamaian suasana kota kecil di sana. Kehadiran desa cantik seperti Ita Thao menambah daya tarik Danau Sun Moon. Selain itu, kamu juga bisa menyapa masyarakat aborigin Taiwan yang budayanya bisa disaksikan di Formosa Aboriginal Cultural Village. Jika ingin menikmati pemandangan menakjubkan dari ketinggian, coba saja naik kereta gantung dari Ita Thao.

Perjalanan menuju Danau Sun Moon juga nggak sulit kok. Dari Taipei atau Kaoshiung, kamu bisa naik bullet train (HSR/High Speed Rail) ke Taichung HSR, kemudian lanjut dengan bus menuju Sun Moon Lake. Tempat ini juga menjual Sun Moon Lake Pass yang termasuk tiket bus, gondola, bus keliling danau, tiket feri, serta diskon sewa.

Taman Nasional Taroko, Hualien

©Taiwan Tourism Board

Nama tempat ini berasal dari suku aborigin Truku, dan menjadi salah satu wisata alam paling cantik yang ada di Taiwan. Spot ini terbentuk karena naiknya tanah perbukitan digabung dengan erosi Liwu yang kuat, menjadikan Tebing Taroko memiliki dinding menjulang tinggi yang nyaris rata. Selain dimanjakan dengan keindahan tebing, atraksi lain yang ada di sini yaitu menyaksikan pemukiman penduduk asli (aborigin), kuil, museum, dan berbagai jalur pendakian yang bisa digunakan untuk menyaksikan kecantikan wilayah Hualien dan timur Taiwan.

Taman Nasional Taroko terletak di Hualien yang menjadi wilayah terbesar dari semua kabupaten di Taiwan. Kawasan ini berbatasan dengan kota Taichung, Nantou, dan Kaohsiung, sementara itu bagian utaranya terdapat kota Yilan. Untuk menuju Hualien, kamu bisa menggunakan kereta cepat TRA dari Taipei.

Pegunungan Alishan, Chiayi

©Taiwan Tourism Board

Ingin menghirup udara segar ala pegunungan, Alishan adalah tujuan yang tepat. Berada di dataran tinggi 2.200 meter di atas permukaan laut, suhu rata-ratanya adalah 10.6 derajat Celsius. Siap-siap dimanjakan dengan pemandangan Lautan Awan dan melihat matahari terbit yang bisa begitu cantik.

Nggak perlu khawatir mati gaya karena di sini kamu bisa trekking sambil menjelajah alam di hutan yang indah, naik kereta api antik, mengunjungi suku asli, serta menikmati makanan khas suku setempat. Jangan lupa mampir ke desa Fen Qi Hu yang memiliki pertokoan tua nan cantik. Sementara itu waktu terbaik mengunjungi Lautan Awan adalah saat pagi dan senja hari, paling pekat bisa kamu saksikan selama bulan November hingga April setiap tahunnya.

Akses menuju lokasi tersebut juga terbilang mudah kok. Jika berangkat dari Taipei atau Kaoshiung, kamu bisa naik kereta ke stasiun Chiayi. Lanjutkan perjalanan menuju Alishan Forest dengan kereta atau bus wisata. Ada juga bus yang langsung menuju Sun Moon Lake, lho.

Nggak perlu bingung jika lapar atau ingin bermalam. Pasalnya, hotel dan resto halal dan ramah Muslim traveler bisa ditemukan dengan mudah di sana. Misalnya saja Alishan House dan Jianshanpi Jiangnan Resort untuk hotel, dan Long Yuan Leasure Farm sebagai restoran bersertifikasi halal dari Asosiasi Muslim Taiwan.

Yushan National Park

©Taiwan Tourism Board

Jika kamu adalah tipikal pecinta petualangan sejati, Yushan National Park jadi destinasi utama yang nggak boleh dilewati. Dengan panorama gunung tertinggi di Taiwan, Gunung Jade, ada banyak daya tarik yang dihadirkan di spot yang satu ini. Mulai dari pegunungan tinggi, lembah rimbun, dan ngarai yang curam. Lokasinya cukup terpencil sehingga kelestariannya terjaga dengan baik.

Tataka adalah jalur pendakian yang paling terkenal di lokasi tersebut. Sementara itu, bagi yang ingin memotret cantiknya pemandangan matahari terbit dan terbenam, kamu bisa melakukannya di area Dongpu. Lokasi ini juga memiliki pemandian air panas yang cocok untuk relaksasi kaki yang letih. Jika berkunjung pada musim dingin, bunga es bermunculan sehingga perjalanan bakal terasa lebih istimewa.

Jika ingin menuju Tataka, ada bus yang tersedia dari kota terdekat yaitu Chiayi atau Alishan. Kamu juga bisa menemukan bus dari Danau Sun Moon.

See, ada banyak pesona alam Taiwan yang bakal membawamu pada pengalaman wisata halal yang lebih menyenangkan lagi. Yuk, nikmati halal trip dengan berkunjung ke Taiwan, Sahabat Dream!

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
5 Restoran di Hong Kong Ini Ramah Muslim & Wajib Banget Dicoba!

5 Restoran di Hong Kong Ini Ramah Muslim & Wajib Banget Dicoba!

Jelajahi kuliner halal di Hong Kong yang bikin traveling makin seru!

Baca Selengkapnya
9 Rekomendasi Destinasi Wisata Religi untuk Libur Lebaran

9 Rekomendasi Destinasi Wisata Religi untuk Libur Lebaran

Ini rekomendasi destinasi wisata religi untuk libur Lebaran

Baca Selengkapnya
9 Rekomendasi Tempat Liburan Bersama Ibu Tercinta, Ciptakan Momen Spesial Tak Terlupakan

9 Rekomendasi Tempat Liburan Bersama Ibu Tercinta, Ciptakan Momen Spesial Tak Terlupakan

Buatlah momen liburan bersama ibu tercinta menjadi spesial dengan memilih destinasi yang pas untuk keduanya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mulai dari Makanan hingga Penginapan, Intip Ragam Destinasi Wisata Halal di Singapura Ini!

Mulai dari Makanan hingga Penginapan, Intip Ragam Destinasi Wisata Halal di Singapura Ini!

Singapura telah menjadi salah satu destinasi yang banyak dikunjungi oleh wisatawan asal Indonesia.

Baca Selengkapnya