Instagram @ralineshah
Dream - Gaya selebritas memang kerap jadi inspirasi banyak penggemar. Hal inilah yang membuat para publik figur ini tak pernah luput dari pantauan pengulas fashion di internet.
Salah satunya gaya Raline Shah kala sedang liburan dan menikmati suasana di atas kapal. Aktris cantik ini terlihat memakai pakaian serba putih yang terlihat anggun dan sederhana.
© Instagram @fashion_selebrit
Dress putih ini memiliki pola seperti kimono dengan lengan pendek yang melebar kesamping dan terdapat aksen kerah dengan kancing yang bersusun hingga bagian pinggang.
Pada bagian ujung dress terdapat sentuhan gambar pantai. Desain payung berwarna oranye, laut biru dan pasir beige mempermanis dress ini. Menyempurnakan dress anggun ini, tersemat belt putih dengan lebar 5cm dilengkapi kepala belt bulat berwarna gold.
Dress keluaran Zimmermann ini terlihat begitu cocok dipakai oleh Raline kala liburan di laut. Dilansir dari Instagram @fashion_selebrit, Postcard Belted Jumpsuit Seaside Print ini dibanderol US$1,500 atau setara Rp21.837.0000.
Penampilan Raline ini bisa jadi inspirasi Sahabat Dream kala liburan ke pantai.
Dream - Meski semakin jarang muncul di layar televisi dan bioskop, Raline Shah termasuk salah satu figur publik yang memiliki banyak penggemar. Sukses di dunia akting, Raline sebelumnya sudah tersohor sebagai salah satu model dengan paras yang cantik.
Dibekali dengan kecantikan dan gaya fashion mumpuni, penampilan Raline Shah sering menjadi sorotan bahkan disontek para penggemarnya.
Raline dikenal sebagai selebriti yang sering tampil modis dan on point di setiap kesempatan. Finalis Puteri Indonesia 2008 ini juga sangat cocok dengan baju-baju glamor dan elegan.
© Instagram @ralineshah
Seperti pada unggahan di akun Instagram pribadinya, @ralineshah, saat menghadiri acara di Abu Dhabi. Pemain film 5cm ini tampil elegan dengan balutan busana karya Sapto Djojokartiko.
Raline menggunakan dress transparant berlengan panjang dengan aksen payet jaring bermote. Dress berwarna beige ini ditupuk dengan jubah berwarna light beige yang memiliki kerah semi sabrina.
© Instagram @ralineshah
Jubah cantik ini memiliki payet yang lebih kompleks dan bertabur kilauan mote hampir di setiap sisinya. Motif yang dituangkan pada jubah ini juga tidak terlalu rumit yang membuat penampilan Raline elegan tanpa terlihat berlebihan.
Menyempurnakan penampilannya, Raline menggunakan tas yang bertabur artificial berlian yang memberi kesan penampilannya lebih mewah dan glamor.
Dream – Aktris cantik Raline Rahmat Shah atau yang lebih dikenal sebagai Raline Shah sedang menghabiskan waktunya Amerika Serikat. Ia rupanya diundang dalam pembukaan Academy Museum of Motion Pictures.
Menghadiri acara resmi, Raline tentunya tampil dengan maksimal. Kali ini ia mengenakan gaun putih dengan cutting elegan. Bahan organza transparan membuat aksen yang begitu manis.
Gaun tersebut memiliki desain v-neck dan garis tegas yang memisahkan antara bagian dada dan perut. Sementara bagian bawah dilengkapi dengan rok satin berkilau dan panjang hingga menutupi seluruh kaki.
© Instagram Raline
Riasannya pun tak terlalu tebal, tapi mampu menonjolkan kecantikan Raline. Sementara rambutnya yang indah dibiarkan terurai. Foto dirinya saat menghadiri acara pembukaan Academy Museum of Motion Pictures, diunggahnya di akun Instagram pribadinya @ralineshah.
Raline pun menuliskan orang-orang yang berada di balik penampilannya. Merupakan stylist dan penata rambut asal Amerika Serikat, mereka adalah Aly Barr Makeup, Agnese Cabala dan Alex.
Penampilan Raline begitu memukau. Tak heran kalau unggahan Raline menuai pujian. Komentar pun bermunculan.
© Instagram Raline
Seperti dari desainer Dian Pelangi yang menulis " Goddess" yang artinya dewi Hal itu juga diamini oleh akun @idarhijnsburger yang berkomentar " Youre a goddess" .
Sementara akun @winaamitanti berkomentar “ Ini bidadari ya" . Bagaimana menurut Sahabat Dream penampilan Raline?
Dream - Siapa yang tak terbius dengan kecantikan Raline Shah? Tak hanya memiliki paras yang menawan, perempuan berusia 36 tahun ini juga dikenal dengan akting apik dalam beberapa film populer tanah air. Raline juga merupakan artis Indonesia yang memiliki kedekatan dengan beberapa pehosor dunia.
Bukan hanya paras serta bakatnya dalam dunia film yang mencuri perhatian, gaya fashion Raline pun kerap menuai pujian publik. Meski gemar tampil busana yang simpel, namun perempuan lulusan National University of Singapore ini sempat tertangkap kamera tampil dengan tas mewah bernilai ratusan juta rupiah.
© Instagram @ralineshah
Dalam foto yang diuggah di akun instagramnya, Raline berpose sambil tersenyum lebar. Pemain film '5 Cm' ini bergaya kasual dengan kemeja putih dan celana panjang hitam bermotif bunga. Rambut panjang yang tampak berkilau membuat gaya Raline makin mempesona.
Cara Beriman kepada Kitab-Kitab Sebelum Al-Quran, Ketahui Juga Setiap Ajaran di Dalamnya
Potret Rumah Polos Tanpa Cat dan Berlantai Bata, Desainnya Sederhana Namun Interiornya Menakjubkan!
12 Foto Lawas Artis Bareng Geng SMA, Soimah Jadi Primadona di Sekolah, Cantik & Gaul Abis!
Doa Haji Mabrur Lengkap Pengertian, Tanda-Tanda dan Balasan Surga Baginya
Potret Sederhana Lisa Blackpink Pakai Sandal Jepit Ikut Mama ke Pasar Bantu Bawa Belanjaan