Sumber Foto: Instagram @queenrania
Dream - Permaisuri Yordania, Rania Al Abdullah, atau yang akrab disapa Queen Rania, kerap menjadi sorotan. Gaya yang fashionable berhasil membuatnya menjadi salah satu bangsawan paling stylish di dunia.
Pada satu kesempatan, istri Raja Yordania ini tampil elegan menggunakan blus tunik. Dikutip dari Instagram @passion__4_fashion, blus tunik ini rancangan brand ternama Spanyol, Loewe.

Blus biru berbahan silk crepe ini terlihat nyaman dipakai sang Permaisuri. Aksen lipatan pada leher yang menyerupai syal, membuat tampilan Queen Rania lebih mewah. Blus tunik biru nan elegan ini dibanderol Rp36 juta.
Queen Rania memadukan blus tunik ini dengan kulot putih dari brand yang sama, Loewe.
Menyempurnakan penampilannya, Queen Rania menggunakan sling bag Nano Flamenco Clutch in Nappa Calfskin. Tas bewarna Mustard ini dibanderol Rp19 juta.

Senada dengan atasan yang digunakan, Queen Rania menggunakan high heels Songe Perspex Blue Pumpsrancangan Dior. Sepatu ini ditafsir seharga Rp12.000.000.

Jika ditotal, penampilan sang Permaisuri Yordania ini mencapai Rp68 juta belum termasuk aksesoris yang digunakannya.
Sahabat Dream bisa sontek gaya Queen Rania untuk acara-acara formal. Untuk kamu yang berhijab bisa tambahkan hijab putih bercorak biru yang senada dengan tunik dan celana.