Doc Elizabeth
Dream - Sahabat Dream mungkin sudah tidak asing dengan brand fesyen lokal asli Indonesia Elizabeth yang sudah 60 tahun eksis di Tanah Air. Hampir di setiap pusat perbelanjaan kita bisa menemukan brand yang satu ini.
Di usia yang sudah cukup lama, brand Elizabeth menggambarkan rangkaian perjalanan brand selama 60 tahun berkarya dengan mengangkat tema Elizabeth 60 years of Symphonic Journey.
Perjalanan panjang itu dituangkan dalam sebuah koleksi yang menggambarkan alunan simfoni yang terdiri atas rangkaian nada yang dihasilkan dari berbagai alat musik seperti perjalanan brand ini.

Pada tahun ini, brand yang dibangun oleh Handoko Subali ini meluncurkan beberapa koleksi limited edition spesial 60 tahun pada Maret, Juli, dan Oktober 2023.

Koleksi ini menghadirkan tas-tas yang simpel yang kerap menjadi favorit wanita. Yakni clutch, mini bag, ransel juga hand bag.
Beberapa warna diangkat pada koleksi ini seperti hitam, beige dan warna light brown dengan sentuhan chain gold yang mewah.
Tak hanya itu, Elizabeth juga menggandeng Sophia Latjuba yang telah lama berkiptrah sebagai model, aktris, dan penyanyi dan tetap eksis hingga saat ini.

“ Sophia memiliki value dan semangat yang sama dengan Elizabeth, yaitu terus berkarya dan produktif. Sejak dahulu dia sudah berkarya di Indonesia, memiliki talenta luar biasa dan sosoknya yang elegan tak lekang oleh waktu serta disukai oleh berbagai generasi,” ujar Lisa Subali, Direktur Elizabeth pada keterangan tertulis yang diterima Dream