Foto: The Agency Via Domain.com.au
Dream - Melihat rumah mungil dari kayu dengan nuansa pedesaan, mungkin banyak yang beranggapan kalau harganya terjangkau. Seperti sebuah pondokan kecil di Dalry Road, Australia.
Rumah kayu ini hanya memiliki satu area tidur dan ruang perapian tanpa sekat dan satu kamar mandi, tapi harganya sangat mahal. Bangunan mungil ini dijual dan harganya mencapai AUS $700.000 atau sekitar Rp7,1 miliar.
Pondokan tersebut dulunya rumah singgah dermawan Alfred Sandover yang dibangun 1918. Rumah itu kemudian jadi rumah peristirahatan putra Sandover, Eric dan kini dijual ke publik. Ukuranya memang mungil tapi rumah ini memiliki nilai sejarah. Tak heran kalau harganya cukup mahal.
© The Agency
Foto: The Agency via Domain.com.au
" Terletak di atas lahan seluas 2.241 meter persegi, pondok kecil ini merupakan kesempatan langka bagi seseorang untuk memanfaatkannya sebagai rumah akhir pekan atau mempertahankannya sebagai Garage House,” kata Patrick Harper dari The Agency, yang menjual rumah tersebut, dikutip dari Domain.co.au.
© The Agency
Foto: The Agency via Domain.com.au
Pondokan memiliki teras mungil yang dilengkapi kursi dan meja untuk bersantai menikmati suasana alam. Memasuki area depan, terdapat perapian kecil yang sudutnya ditaruh sofa mungil berwarna pink. Lantai kayu tetap dipertahankan, sehingga nuansa pedesaan tetap terasa.
© The Agency
Foto: The Agency via Domain.com.au
Ruang selanjutnya adalah area keluarga sekaligus tempat tidur. Di sudut dekat jendela ditaruh sofa untuk berkumpul. Sementara area berlawanan, terdapat satu ranjang berukuran sedang.
© The Agency
Foto: The Agency via Domain.com.au
Ruang selanjutnya adalah dapur dan kamar mandi. Ukurannya mungil tapi desainnya dibuat menarik dan memanjakan mata.
© The Agency
Foto: The Agency via Domain.com.au
Sumber: Domain.com.au
Dream - Bila melihat rumah mungil dengan desain menarik, biasanya kita langsung penasaran. Terutama jika dikelilingi suasana asri. Seperti rumah The Willow yang berlokasi di Pembroke, Pembrokeshire, Inggris.
Rumah ini merupakan pondok liburan yang dari luar tampak seperti rumah pedesaan tapi interiornya sangat modern. Dilengkapi 2 smart TV, WiFi, dapur lengkap, jacuzzi hingga area dek yang luas.
© AirBnb The Willow
Suasana rumah seperti bertema glamping mewah dan teras. Bagian depan terdapat kolam jacuzzi. Bila ingin menikmati suasana, bisa bersantai di dek.
© AirBnb The Willow
Bagian dalamnya, memiliki interior modern. Dengan sofa abu-abu, yang memiliki sentuhan warna hijau tosca serta furnitur putih.
© AirBnb The Willow
Untuk area ruang makan juga dilengkapi dengan meja makan mungil dengan tiga kursi. Sementara meja dapur dan bak cuci piring serta microwave ditaruh di kabinet putih.
© AirBnb The Willow
Bagian tempat tidur, diisi dengan bunk bed, ukuran single. Hal ini membuat privasi tetap terjaga. Nuansanya juga tetap modern.
© AirBnb The Willow
Sementara, area jacuzzi di depan rumah saat malam hari juga bisa jadi tempat memanjakan diri. Lighting pada malam hari membuat area ini dramatis.
Sumber: Livinginatiny.com
Dream - Pemilik rumah cenderung menghias hunian dengan hal yang menggambarkan identitas dan kesukaannya. Hal ini yang membuat tiap rumah memiliki keunikan tersendiri.
Seperti apartemen milik pasangan sutradara dan juru kamera, Foong Hwee dan Kok Leong di Singapura. Keduanya sangat suka dengan dunia kreatif dan membuat huniannya dirancang dengan interior bertema industrial yang unik.
Salah satu yang sangat menarik perhatian menjadikan aksen mobil karavan untuk mempercantik dapur. Pasangan ini memang sangat suka dengan hal bernuansa vintage dan mereka memasukkan unsur tersebut ke dalam apartemennya.
© Home decor Singapura
Foto: Homeanddecor.com.sg
" Ini dimulai dengan kecintaan Foong Hwee pada karavan. Kemudian kami memutuskan untuk membuat interior yang terinspirasi dari garasi," kata Kelvin, desainer interior rumah tersebut.
© Homeanddecor.com.sg
Foto: Homeanddecor.com.sg
Karavan tersebut merupakan area makan untuk dua orang. Di dalamnya, terdapat dapur simpel. Berwarna oranye dengan banyak penyimpanan. Tampilan dapur jadi sangat seru.
© Homeanddecor.com.sg
Foto: Homeanddecor.com.sg
Karakter rumah langsung menonjol ketika memasuki pintu utama. Pintu depan terbuat dari baja dengan finishing dengan cat hitam matte. Area foyer menampilkan warna hitam pekat yang sama.
© Homeanddecor.com.sg
Homeanddecor.com.sg
Detailnya berupa ubin kayu gelap, langit-langit hitam, dan dinding hitam. Dibuat juga kabinet penyimpanan hitam di sebelah pintu.
Ruang tamu yang cukup luas dibuat dengan dominasi warna abu-abu. Hunian dengan permainan warna dna interior yang begitu khas dan unik.
Sumber: Home and Decor SG
Cara Mengqodho Sholat Maghrib di Waktu Isya, Hukum, Bacaan Niat, dan Ketentuannya
Liburan Liburan Tyas Mirasih dan Tengku Tezi di Pantai Sulawesi, Makin Lengket!
Tata Cara Sholat Witir 1 Rakaat, Keutamaan, Lafal Niat, dan Doa
Siap Bela Pegawai Alfamart Gratis, Hotman Paris: Jangan Minta Maaf
Potret Winda Khair Menangis Harus Melepas Pergi Suami Bertugas
Viral Foto Diduga Bharada E Pakai Baju Tahanan, Warganet Salfok ke Hal Ini
Rafathar Keracunan Makanan Sampai Muntah-Muntah Sehari Jelang Ultah
Brand Lokal Gunakan Bahan Tersertifikasi Berstandar Internasional Agar Gamis Aman untuk Kulit