Ayu Ting Ting (Foto : Budi Santoso/Kapanlagi.com)
Dream - Media sosial memang memudahkan para selebritis berinteraksi dengan banyak orang tanpa harus bertatap muka. Tetapi, tidak hanya penggemar, ada juga pembenci atau haters di sana.
Seorang selebritis dituntut untuk ramah menghadapi semua orang. Termasuk saat menerima kritikan maupun hujatan dari para haters.
Seperti yang dialami pedangdut Ayu Ting Ting, yang kerap mendapat cibiran dari para haters. Dia mengakui pelbagai cibiran itu harus diterima sebagai risiko menggunakan media sosial. Bahkan Ayu menikmatinya.

" Ya memang begini risikonya, jadi harus diterima dan dinikmati," ujar Ayu di acara penghargaan Instagram #DISCOVERYOURSTORY, di Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu, 26 Juli 2017 kemarin.
Ayu mengaku tidak terlalu dipusingkan dengan cibiran haters. Ini lantaran dia tidak punya cukup waktu untuk menyimak maupun meladeni para haters.
" Tidak pernah emosi saya (karena hujatan haters). Karena saya tidak sempat baca-baca," kata Ayu.
Bukannya menganggap sebagai kerugian, Ayu malah mendapat sisi sisi menguntungkan dari keberadaan haters.
" Haters itu ada menguntungkan. Kalau menguntungkan pasti iya, jadi dia ingat kita terus, ke mana-mana ingat kita, jadi kapan dia lupa sama kita," tutur Ayu.
Selama ini, lanjut Ayu, dia memilih menyibukkan diri dengan prestasi daripada membalas ucapan-ucapan sinis para haters.
" Pastinya harus memberikan karya-karya terbaik. Apalagi saya penyanyi, semoga album saya ke depannya lebih banyak lagi, lebih bagus lagi, lebih banyak disukai masyarakat. Setidaknya saya buktikan dengan semua prestasi saya," tuturnya.
© Dream
Dream - Ayu Ting Ting akhirnya kembali ke program televisi `Pesbukers`. Padahal, ramai pemberitaan ibu dari Bilqis ini tak lagi akan ambil bagian di program yang sempat ngehits saat Ramadan lalu itu.
Lalu, apakah benar Ayu dikucilkan saat ternyata kembali lagi ke `Pesbukers`?
" Tidak ah, saya biasa saja, saya mau ada yang negor syukur, tidak ada yang negor ya udah. Jalani saja hidup masing-masing," tutur Ayu Ting Ting sambil santai ditemui di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu 26 Juli 2017.

Kendati begitu, biduan asal Depok itu kini lebih memilah-milah pertemanan. Tidak masalah jika memiliki sedikit teman, yang penting solid persahabatannya.
" Mendingan saya punya temen dikit tapi semuanya setia daripada punya temen banyak tapi...," ucapnya menggantung.
Santer beredar pelantun `Sambalado` ini didepak dari program Pesbukers karena kerap telat datang ke lokasi syuting. (ism)
© Dream
Dream - Beberapa waktu lalu fans Ayu Ting Tng sesumbar dengan menyebut followers (pengikut) sang idola di media sosial, lebih banyak daripada diva internasional, Madonna.
Banyak yang sempat mencibir. Namun ternyata pihak sosial media Instagram memberi apresiasi pada Ayu.

Pelantun 'Geboy Mujaer' itu mendapatkan penghargaan sebagai Followers terbanyak se-Indonesia dengan 21 juta followers.

" Saya juga tidak nyangka followers saya bisa sebanyak ini. Semoga kedepannya Instagram feature-nya lebih menarik lagi. Makasih buat Instagram, semuanya, dan semua followers saya," ujar Ayu di Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu, 26 Juli 2017.

Ibu satu anak itu tampil dengan gaun hitam motif renda saat menerima penghargaan tersebut dari Susan Rose, Product Marketing Director Instagram.
Ayu tak mengucapkan terima kasih kepada para followersnya.
© Dream
Dream- Ayu Ting Ting belum lama ini melayangkan permintaan maaf kepada putrinya, Bilqis Khumairah Razak. Pelantun Sambalado itu meminta maaf karena kesibukannya yang semakin padat setelah kembali tampil di acara Pesbukers.
Jadwal syuting yang penuh membuat waktu Ayu Ting Ting bersama putrinya semakin berkurang. Saat ini, Ayu sudah tidak bisa lagi mengantar Bilqis berangkat sekolah.
Unggahan permintaan maaf Ayu tersebut terungkap dari posting ibunya, Umi Kalsum yang memotrey Bilqis saat diantar berangkat sekolah. Dalam unggahan itu, Bilqis sempat memberikan ucapan semangat kepada Ayu yang kembali mengisi acara Pesbukers dan acara baru ke akun instagramnya.

Unggahan ibunya itu justru membuat Ayu merasa bersalah. Selama ini, Bilqis biasanya diantar sekolah oleh Ayu. Unggahan permintaan maaf itu disampaikannya di kolom komentar postingan Umi Kalsum.
" i love you nak, smngat sekolahny, maaf bunda egk nganter y krna ada shoot pagi nak, love you," tulis Ayu Ting Ting pada kolom komentar.
Advertisement
Impian Banget, Perusahaan Ini Doyan Bagi Emas ke Karyawan Tiap Tahun

Kreativitas Anak Bangsa, Kenalan Sama Komunitas Seni Nan Tumpah dari Padang

Sejarah Pahlawan 10 November dan Temanya di 2025

Profauna Indonesia Aktif Lestarikan Hutan & Lindungi Satwa Liar Sejak 1994

StreetStage, Komunitas Dance yang Dibentuk oleh Remaja 12 Tahun


Rangkaian acara Dream Inspiring Women 2023 di Dream Day Ramadan Fest Day 5

More Community, Komunitas Ibu dengan Anak Penyakit Langka dan Berkebutuhan Khusus

Oleh-Oleh Unik dari Bedugul, Buah Salju yang Manis dan Lembut

Daftar 30 Pemain Timnas U-23 yang Dipanggil untuk SEA Games 2025

Impian Banget, Perusahaan Ini Doyan Bagi Emas ke Karyawan Tiap Tahun

Kreativitas Anak Bangsa, Kenalan Sama Komunitas Seni Nan Tumpah dari Padang
