Krisdayanti Dan Amora (Foto: Instagram @krisdayantilemos)
Dream - Krisdayanti bersama keluarga kecilnya, Amora dan juga Aurel Hermansyah ikut menonton konser Blackpink bertajuk Born Pink World Tour in Jakarta pada Sabtu 11 Maret 2023 kemarin.
Menariknya, wanita yang akrab disapa KD ini tampak duduk bersama Amora berserta pengasuhnya.
Pengasuh Amora ini duduk sejajar dengan Krisdayanti di kursi VIP. Tak hanya sang pengasuh, pelantun lagu 'I'm Sorry Goodbye' ini pun memboyong driver pribadinya.
Sang driver pribadi ini duduk sejajar dengan dengan Krisdayanti di kursi VIP. Sontak momen KD bersama putrinya dan dua karyawan nonton konser bareng ramai dikomentari warganet usai viral diunggah akun @lambegosiip.
Banyak dari mereka memuji sikap KD yang tidak membedakan pengasuh putrinya dan sang driver saat nonton konser.
" Krisdayanti pernah ngerasain susah bgt lebih dari driver nya, makanya dia tahu bagaimana cara memperlakukan oranglain, Masya Allah semoga nular rezekinya,. Amin🤲," tulis akun melaputri.rhm.
" Emng baik mimi kd😍😍," tulis akun melaputri.rhm.
" Udah ga diragu in lagi sih mimi KD selain ramah ke semua orang, baik hati juga," kata akun @adreenarich.
Dream - Menjelang konser BLACKPINK di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu 11 Maret 2023 malam, media sosial di ramaikan oleh berbagai foto member BLACKPINK yang diedit warganet.
Dengan kreativitas warganet yang tak ada habisnya, foto member BLACKPINK diedit dengan sedemikian rupa hingga terlihat seperti nyata.
Bukan hanya unik, hasil editan warganet ini juga terlihat lucu dan sangat melokal. Bagaimana tidak, potret member di edit seperti sedang melakukan rutinitas orang Indonesia pada umumnya.
Seperti yang satu ini, foto Jennie di edit seperti baru saja membeli sebungkus batagor. Berdiri di depan gerobaknya, Jennie terlihat menenteng sekantongan batagor yang baru dibelinya.
“ Terpantau Jennie pagi ini beli batagor buat sarapan sebelum cek sound di GBK,” keterangan foto tersebut.
Kemudian, juga ada foto Jisoo yang diedit seperti habis membeli es dawet ayu. Berdiri di depan tukang es, Jisoo memegang segelas es dawet.
“ Jisso sehabis cek sound kehausan langsung melimpir minum es dawet di pinggiran senayan,” keterangan fotonya.
Tak hanya itu, warganet juga mengedit foto Lisa seolah sedang membeli sesuatu di warung sembako. Tangannya memegang kardus minuman yang seperti terlihat sangat asli.
“ Lisa terpantau beli aqua di toko sembako dekat senayan,” tulis keterangan fotonya.
Advertisement
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
4 Cara Top Up Roblox dengan Mudah dan Aman, Biar Main Makin Seru!
Ada Mobil Listrik di Konser Remember November Vol.3 - Yokjakarta
75 Ucapan Hari Santri Nasional 2025 yang Penuh Makna dan Bisa Jadi Caption Media Sosial