© MEN
Dream - Sudah menikah dengan Nathalie Hoslcher, rupanya Sule tetap merasa kesepian. Sebab, waktu bersama keempat anaknya tatap sangat terbatas meskipun sedang berlibur ke Bali bersama.
" Aduh dipikir-pikir liburan sayang banget," kata Sule, dalam tayangan Cerita Cinta Sule TransTV.
" Aku sendiri terus bangun tidur enggak ada, pada yang ke mal, yang satu main games, yang satu endorse terus, si Iky enggak jelas keluar-keluar terus," tambah dia.
Padahal, tambah Sule, tujuannya mengajak anak-anaknya berlibur karena ingin lebih dekat dengan mereka. Dia ingin menghabiskan waktu bersama keempat anaknya sebelum balik ke Jakarta.
" Perasaan gue sendiri mulu padahal ini kan lagi liburan, padahal gue mengorbankan honeymoon gue tergangu sama mereka. Enggak ada istilah honeymoon bagi gue, yang penting bareng," ucap Sule.
Buat Sule, saat ini kebersamaan dengan anak-anaknya merupakan kebahagian. Namun rupanya keempat anaknya belum memahami keinginannya karena masing-masing punya kesibukan.
" Gue inginnya bersama terus, kalau ada jeda ngerasa sendiri. Padahal ibu belanja buat kebutuhan kita semua ya. Tapi ngerasa sendirian, tapi enggak apa-apa kali ya negor anak-anak kalau lagi kerja," tutur Sule.
Dream - Nathalie Holscher langsung menjadi seorang ibu begitu memutuskan menikah dengan Sule. Tak tangung-tanggung, wanita yang baru mualaf itu menjadi ibu dari empat anak hasil pernikahan Sule dengan mendiang mantan istri.
Sebelum menjadi ibu yang sah, Nathalie diketahui menjalani proses untuk mendekati keempat anak Sule. Hasilnya terlihat cukup jelas. Anak bungsu Sule, Ferdi. kini selalu meminta tidur di kamarnya.
Sikap Nathalie yang begitu manis kepada anak Sule tak hanya diperlihatkan di sosial media saja. Nathalie baru-baru ini bahkan memperlihatkan bentuk sayang dan perhatian dengan anak Sule lewat sebuah percalapan di WhatsApp.
Bermula saat netizen menantang Nathalie untuk mengunggah isi pesan singkat Nathalie kapada anak-anak Sule. Unggahan pertamanya adalah Nathalie memperlihatkan percakapannya dengan putri Sule, Putri Delina.
Dari tangkapan layar Ponsel, Nathalie diketahui memanggil satu-satunya anak perempuan Sule itu dengan panggilan sayang.
© Instagram
" teteh berangkat dulu," kata Putri dalam chat tersebut.
" Ya teh, kemana, oia lupa oke sayang, have a good day, love you," balas Nathalie.
Kepada anak ketiga Sule, Rizwan, perlakuan Nathalie tak kalah manisnya.
© Instagram
" Njan belum pulang? iya zeyeeeng," kata Nathalie
" udah nih, kan baru sampe tadi," kata Rizwan.
Perhatian Nathalie terhadap Ferdi begitu jelas terlihat, ia bahkan menamai kontak putra keempat Sule dengan sebutan 'Anaku sayang'.
© Instagram
" Kakaknya bikin kesel," kata Ferdi.
" Kenapa? ya sudah atuh kan udah pada gede, gak boleh cengeng muaaah," kata Nathalie.
Dream - Anak Sule, Putri Delina, sempat takut saat ayahnya ingin menikah lagi. Dia mengira ibu tiri selalu jahat dan hanya peduli dengan ayahnya, sebagaimana di film-film.
" Awal-awal pasti ada ketakutan, aku dulu takut (ibu tiri) jahat," ujar Putri dalam channel YouTube Melaney Ricardo.
Terlebih lagi, sebelum menikah dengan Nathalie, Sule sering berhubungan dengan wanita yang lebih muda. Putri pun sudah mengingatkan ayahnya agar mencari calon istri yang usianya jangan terlalu muda.
View this post on Instagram
" Dari dulu Putri bilang ke ayah cari yang lebih dewasa, ini selalu yang lebih muda banget (dapetnya), takut aja sih, manusia susah ketebak apalagi yang masih muda, Putri mikirnya enggak keibuan takut enggak bisa jaga anak-anak dan cuma sayang sama ayah aja," katanya.
Namun saat bertemu dengan Nathalie Holscher, pandangan negatif tentang ibu tiri terbantahkan. Dia justru melihat Nathalie seperti ibu kandunganya yang sudah meninggal.
" Luar biasa benar-benar keibuaan banget, pas ketemu langsung ngobrol, nyambung bahkan putri lihat benar-benar kayak mama, dari segi bicara sama juga, lihat senyumnya terlintas kayak mama juga," ucap dia.
Doa Agar Mendapatkan Mimpi Indah Saat Tidur
Beredar Sumbangan Ratusan Juta dari Raffi Ahmad, Bikin Salut!
Video Terakhir Ungkap Kebaikan Kapten Afwan, Traktir Kru Bandara
Supermodel Hijab Halima Aden Berhenti dari Dunia Modeling
Heboh Paranormal Dipolisikan, Ini Hukumnya Percaya Ramalan Menurut Syariat