Waduh! 3 Peserta Indonesian Idol Kompak Mengundurkan Diri, Ada Apa?

Reporter : Nur Ulfa
Selasa, 22 Desember 2020 16:55
Waduh! 3 Peserta Indonesian Idol Kompak Mengundurkan Diri, Ada Apa?
Pengunduran diri tiga peserta itu diumumkan host Indonesian Idol, Daniel Mananta.

Dream - Tiga peserta Indonesian Idol yaitu Satria Pradana, Lorenzo Valentino dan Muhammad Rizky mengundurkan diri dari ajang pencarian bakat tersebut. Ketiganya termasuk kontestan yang sedang berlaga di babak showcase 

Kabar pengunduran diri itu disampaikan Daniel Mananta yang menjadi pembawa acara ajang tersebut. Mantan VJ itu juga menjelaskan alasan ketiganya mundur.

" Sayang sekali tiga kontestan terpaksa harus merelakan mimpinya untuk bisa terus berdiri di panggung ini dikarenakan kondisi fisik yang kurang memungkinkan," kata Daniel.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Eky (@iamthemorningstarr)

Rizky Prada, salah satu kontestan yang mengundurkan diri, mengunggah ucapan terima kasih karena diberi kesempatan untuk menjadi peserta di ajang tersebut.

" Terimakasih untuk semua keluarga @indonesianidolid terimakasih untuk semua judges @maiaestiantyreal @jud1ka @ari_lasso @itsrossa910 @ananghijau makasih juga buat host andalan gue @boywilliam17 dan terimakasih juga untuk kakak kakak yang udah mau aku repotin dan terlibat dalam kelancaran @indonesianidolid , dan terimakasih juga untuk semua yang udah dukung Eky. Eky meminta maaf yang sebesar besar nya doakan karir Eky diluar Indonesian Idol bisa lancar aamiin," kata Rizky.

 

1 dari 2 halaman

Satria Pradana

Pernyataan yang sama juga disampaikan Satria Pradana, yang meminta maaf karena harus mengundurkan diri. Dia mengaku ini semua dilakukan karena kondisinya saat ini tengah diterpa masalah berat.

Namun satria tak menjelaskan dengan detal keadaan sangat berat yang sedang dialaminya saat ini.

" Saya mengalami keadaan yang sangat amat berat akhir-akhir ini, hingga menjadikan saya tidak bisa tampil di panggung Showcase," kata Satria.

      View this post on Instagram      

A post shared by Prada Satria (@pradasatria)

Satria menegaskan sudah berusaha semaksimal mungkin untuk bisa tampil namun hal itu tak bisa dilakukannya. 

" Saya beserta tim sudah melakukan segala upaya dan cara semaksimal mungkin untuk bisa tetap tampil. Namun takdir berkata lain. Ini mungkin telah mengecewakan semuanya yang telah mendukung. Karna itu, saya ingin menyampaikan permintaan maaf yang setulus-tulusnya kepada seluruh saudaraku @praudara dan seluruh masyarakat Indonesia," ungkapnya.

 

2 dari 2 halaman

Lorenzo Valentino

Begitupun Lorenzo Valentino yang meminta maaf karena dia harus mengundurkan diri karena fisik yang tak kuat.

 

" Seperti yang kalian tau dari informasi yang diumumkan, kalau ada beberapa dari kami harus mundur dari kompetisi ini, dikarenakan kondisi fisik yang benar-benar tidak memungkinkan.Segala upaya sudah dilakukan oleh Kami dan team, tapi sayangnya situasi memang tidak menungkinkan," ungkap dia.

Beri Komentar