Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pesan Solidaritas Ikon-ikon Dunia, Bersama Lawan Corona!

Pesan Solidaritas Ikon-ikon Dunia, Bersama Lawan Corona! Pemandangan Pesan Solidaritas Dari Berbagai Negara Di Dunia. Ilustrasi: Express

Dream - Merebaknya virus corona Covid-19 membuat pemerintah di seluruh dunia mengambil kebijakan membatasi diri, menjalin kontak fisik secara langsung dengan orang lain.

Semua orang diminta untuk tetap di rumah masing-masing, guna memutus penyebaran virus.

Namun di balik kekhawatiran dan bertahan di rumah, kepedulian masyarakat dunia tumbuh dengan bahu-membahu untuk melawan pandemi corona, yang tengah menjadi permasalahan global ini. 

Sebagai wujud solidaritas, beberapa negara ini menyampaikan pesan-pesan melalui ikon terkenal di negara mereka, untuk para tenaga medis dan menyemangati seluruh manusia di dunia yang tengah melewati pandemi ini.

Berikut ini ikon di berbagai negara yang menampilkan pesan solidaritas yang indah:  

Terima Kasih dari Menara Eiffel

 

eiffel

Menara Eiffel merupakan ikon Kota Paris. Di Menara inilah dipasang bentuk solidaritas masyarakat Prancis untuk para tenaga medis.

Seperti dilansir Globalnews, petugas kesehatan saat ini tengah berlomba untuk menyelamatkan nyawa warga Perancis yang bersaing dengan corona virus covid-19.  

Mereka memasang ucapan terima kasih yang sangat besar di Menara setinggi 324 meter.

Lampu pada Menara menyebutkan “Merci,” dalam Bahasa Indonesia `Terima kasih,” dan “Stay at Home” dalam bahasa Inggris.

Pertunjukan bentuk solidaritas di Paris berlangsung setiap malamdimulai pukul 8 malam.

Ketika lampu Eifeel dinyalakan, warga di Prancis bersorak dan bertepuk tangan dari jendela dan balkon mereka untuk mendukung para tenaga medis.

Terima Kasih dari Stadion Wembley

STADION WEMBLEY

Stadion Wembley merupakan kandang dari tim sepak bola Inggris. Stadion Wembley dipuji karena memberikan penghargaan 'brilian' untuk para staf medis NHS di tengah pandemi virus covid-19.

Lengkungan ikon Wembley Stadium akan menyala biru untuk memberi penghormatan kepada NHS dan staf garis depan, yang memimpin perlawanan melawan virus covid-19.

Di ikon itu tertuliskan sebuah pernyataan berbunyi: “Kepada semua staf NHS & garda depan kami yang bekerja tanpa lelah melalui masa yang penuh tantangan ini, Stadion Wembley dan para mitranya mengucapkanterima kasih.”

Pesan dari Piramida Mesir

piramida mesir

Mesir menyalakan Piramida Agung Giza dengan pesan solidaritas. Piramida Besar Giza menyampaikan pesan solidaritas dan penghargaan, bagi petugas kesehatan di seluruh dunia di tengah pandemi coronavirus (COVID-19) yang sedang berlangsung.

Pesan yang ditampilkan dalam bahasa Inggris dan Arab, berbunyi "Tetap Di Rumah ... Tetap Aman, Terima Kasih untuk Mereka yang Menjaga Kami Tetap Aman."

Burj Al Khalifa, Dubai Beri Pesan 'Stay At Home'

burj al khalifa

Burj Khalifa adalah bangunan pencakar langit tertinggi di dunia. Uni Emirat Arab telah meluncurkan kampanye berjudul "Tetap di Rumah, Tetap Aman".

Tujuannya, untuk mendorong warga dan penduduk untuk tidak meninggalkan rumah mereka di tengah pandemi coronavirus yang tengah melanda negara itu. 

Pesan #StayHome ditampilkan di gedung tertinggi di dunia, Burj Khalifa, dalam bahasa Arab dan Inggris, setelah pemerintah meminta warga dan penduduk untuk tidak keluar kecuali jika ada perlu atau karena alasan pekerjaan.

Pesan Solidaritas dari Pegunungan Matterhorn Swiss

gunung


Gunung Matterhorn di Swissmengirim pesan 'harapan' dan memperingatkan orang-orang untuk tetap di rumah selama pandemi virus covid-19. Gunung dengan ketinggian 14.600 kaki menyala dalam warna bendera Swiss.

gunung .

Pesan ini dinyalakan setiap malam antara matahari terbenam hingga pukul 11 malam, menampilkan pesan dalam bahasa Inggris 'HOPE' dan instruksi untuk 'STAY AT HOME. 

Penyelenggara ski di Zermatt mengatakan mereka ingin 'menunjukkan solidaritas kepada semua orang yang saat ini menderita dan berterima kasih kepada semua orang yang membantu mengatasi wabah ini'.

Patung Kristus Brazil dengan Bendera Berbagai Negara

patung kristus

Sementara patung Christ the Redeemer Brasil ditutup untuk umum karena kekhawatiran akan virus corona.

Patung itu menyala dengan bendera berbagai negara yang terdampak virus corona dan pesan harapan, untuk menunjukkan solidaritas kepada negara-negara yang terkena dampak epidemi mematikan itu.

Tagar "Berdoa bersama" muncul dalam berbagai bahasa di patung ikonik setinggi 125 kaki itu.

Empire State Building dan Lampu Sirene Merah Putih

Empire State Building telah mengubah semua warna pelangi menjadi suar merah menyala, yang menyampaikan pesan kepada warya New York yakni: ‘New York berada di bawah keadaan darurat’. 

Pemilik gedung itu, Empire State Realty Trust, mengatakan menara New York City yang ikonik akan memerah setiap malam dan berputar, untuk memberikan penghormatan kepada semua pahlawan di garis depan epidemi coronavirus. 

"Gedung Empire State adalah simbol mimpi dan perjuangan internasional yang sedang diatasi," kata Anthony E Malkin, Ketua dan CEO Empire State Realty Trust.

"Malam ini, dan setiap malam dalam perjuangan ini, dia adalah mercusuar untuk mengingatkan kita bahwa kita semua terlibat bersama, dan kita akan keluar dari ini bersama-sama." tambahnya. 

Setiap malam pada jam 9 malam, lampu-lampu Empire State Building akan terus disinkronkan dengan siaran "Empire State of Mind".

Indonesia Nyalakan Lampu Hotel Sebagai Bentuk Semangat

hotel jogja

Di Indonesia, pesan solidaritas disampaikan di Kota Yogyakarta, aksi kampanye “From Jogja With Love” dari para pelaku pariwisata di Jogja, merupakan sebuah tajuk dari aksi solidaritas dan kepedulian terhadap kondisi pariwisata Yogyakarta akhir-akhir ini.

hotel jogja

Aksi ini membawa misi sebagai simbol empati, semangat kebersamaan, dan harapan agar pariwisata Yogyakarta dapat segera kembali seperti sedia kala.

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kemanakah Miliarder Dunia Habiskan Waktu Liburannya?

Kemanakah Miliarder Dunia Habiskan Waktu Liburannya?

Kemanakah orang-orang kaya di dunia menghabiskan waktu liburannya?

Baca Selengkapnya
Cak Imin Janji Bantu Desa dengan Rp5 Miliar Jika Terpilih Sebagai Presiden

Cak Imin Janji Bantu Desa dengan Rp5 Miliar Jika Terpilih Sebagai Presiden

Lebih lanjut ia mengklaim akan menyiapkan bantuan-bantuan yang dapat menunjang agar Indonesia bisa tumbuh semakin maju.

Baca Selengkapnya
Kondisi Memilukan Slamet Suradio Masinis Tragedi Bintaro 36 Tahun Lalu: Diceraikan Istri Hingga Tak Dapat Uang Pensiun

Kondisi Memilukan Slamet Suradio Masinis Tragedi Bintaro 36 Tahun Lalu: Diceraikan Istri Hingga Tak Dapat Uang Pensiun

Sebanyak 156 orang tewas dan tak kurang dari 300 orang terluka, baik berat maupun ringan

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Megawati: Enggak Apa-Apa Terima Bansos, tapi Coblosnya Jangan Goyang

Megawati: Enggak Apa-Apa Terima Bansos, tapi Coblosnya Jangan Goyang

Megawati mengingatkan bahwa bantuan sosial merupakan program yang uangnya berasal dari rakyat.

Baca Selengkapnya
Tiga Alasan Banyak Negara Ingin Beralih dari Dolar AS

Tiga Alasan Banyak Negara Ingin Beralih dari Dolar AS

Negara-negara di seluruh dunia berusaha untuk beralih dari dunia yang didominasi dolar AS

Baca Selengkapnya