Kemacetan Di Puncak (IG @jktinfo)
Dream - Kemacetan parah sempat terjadi di kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat, Minggu 27 Februari 2022. Para pengendara yang hendak menikmati libur panjang harus terjebak macet lebih dari sepuluh jam.
Menurut Kepala Bagian Operasi Lantas Polres Bogor, Iptu Ketut Lasswarjana, kemacetan terjadi karena naiknya volume kendaraan ke arah Puncak. Jumlah kendaraan yang melintas jauh lebih banyak dibanding pekan-pekan sebelumnya.
" Karena ini kan long weekend. Jadi banyak yang ke sini. Karena kan, kemarin dan hari ini masih tanggal merah," ujar Ketut, dikutip dari merdeka.com.
Selain itu, tambah dia, kepadataan terjadi akibat dampak banyaknya pengendara roda dua yang melintas melewati pos ganjil-genap mencari jalur alternatif. Mereka memilih jalan tikus untuk menghindari aturan ganjil-genap.
" Terus motor sedikit aja ada celah, dia langsung masuk. Mau yang atas mau yang ke bawah. Jadi dia masuk-masuk terus, hingga terjadilah penumpukan," lanjut Ketut.
Antrean kendaraan makin parah akibat hujan. Sebab, para pengendara motor berhenti di bahu jalan untuk berteduh.
" Belum lagi kemarin sempat ada turun hujan, hujan angin. Itu mereka berhenti di pinggir-pinggir jalan neduh begitu. ditinggal motornya jadi ada penumpukan," papar Ketut.
Dia mengatakan, aturan ganjil-genap masih diterapkan meski masih terjadi penumpukan. Ketut menyebut, sistem ganjil-genap tidak maksimal karena banyak pengendara motor yang berhasil mengelak dan menghindari petugas di pos pemeriksaan.
" Jadi gini kalau mobil melambung (mengelak dari pos) itu masih terlihat. Tetapi kalau motor melambung itu, setiap ada celah-celah sedikit saja dia bisa masuk lagi-masuk lagi," tutur Ketut.
Advertisement
5 Kuliner Tradisional Banten yang Manjakan Lidah

Dari Langgar ke Bangsa: Jejak Sunyi Kiai dan Santri dalam Menjaga Negeri

Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu

Celetukan Angka 8 Prabowo Saat Bertemu Presiden Brasil

Paspor Malaysia Duduki Posisi 12 Terkuat di Dunia, Setara Amerika Serikat



IOC Larang Indonesia Jadi Tuan Rumah Ajang Olahraga Internasional, Kemenpora Beri Tanggapan

Ada Komunitas Mau Nangis Aja di X, Isinya Curhatan Menyedihkan Warganet

Wanita 101 Tahun Kerja 6 Hari dalam Seminggu, Ini Rahasia Panjang Umurnya


Nikita Willy Bagikan Pola Makan Issa yang Bisa Tingkatkan Berat Badan

Dari Langgar ke Bangsa: Jejak Sunyi Kiai dan Santri dalam Menjaga Negeri