Petir Menyambar (Twitter @AimenDean)
Dream - Sambaran petir yang dahsyat terjadi di wilayah Arab Saudi bagian selatan. Video peristiwa itu diunggah ke Twitter oleh akun @AimenDean.
Dalam video itu terlihat kilatan cahaya menyambar dari langit yang gelap ke Bumi. Cahaya itu benar-benar menyilaukan mata.
Video itu menunjukkan guntur tresebut menyambar pucuk sebuah gunung. Sang pengunggah video menulis bahwa petir itu telah membelah batu raksasa di gunung.
Pada unggahan selanjutnya, Aimen Dean menunjukkan dampak sambaran petir itu yang dahsyat itu. Terlihat sebuah batu raksasa hancur berkepng-keping.
Pecahan-pecahan kecil batu yang tersambar petir itu berserakan. Sebongkah batu, yang jauh lebih tinggi dari manusia dewasa teronggok di punggung bukit.
Sementara, bekas sambaran petir itu terlihat jelas. Bagian batu terlihat menghitam. Gosong.
Sumber: Al Arabiya
If you ever wondered if a lightening strike ???? could split mountain rock, then see the reply to this tweet????????
It happened in southern Saudi Arabia pic.twitter.com/q7XAj8LOHh— Aimen Dean (@AimenDean)May 12, 2021
Aftermath pic.twitter.com/FQYEHctGaD
— Aimen Dean (@AimenDean)May 12, 2021