Foto: Tangkapan Layar TikTok/Chaterine.chika
Dream - Sholawat dikenal sebagai bentuk doa dan pujian umat muslim kepada Nabi Muhammad SAW sebagai ibadah kepada Allah SWT.
Namun apa jadinya jika sholawat tersebut dilantunkan umat non muslim?
Postingan video singkat di akun tiktok milik @Catherina.chika seketika viral di media sosial yang menyiarkan seorang wanita muda dengan kalung salib tampak sedang melantunkan potongan sholawat badar yang membuat netizen terenyuh.
Video yang diunggah pada 22 Januari 2021 tersebut saat ini telah ditonton sebanyak 5,7 juta pasang mata, dan telah dibagikan ke akun platform media sosial lainnya.
Hingga kini, video tersebut dibanjiri sampai 47 ribu komentar bernada positif seperti:
" Masya Allah udah cantik ditambah suaranya bagus, salam toleransi kak"
" Aku yang non muslim juga suka aja gitu dengernya hehe" kata yang lain.
Dalam video tersebut, ia mengatakan meskipun non muslim ia senang mendengar sholawat.
Pada captionnya ia menuliskan: " Salam toleransi ya, maaf kalau ada salah" .
@chaterine.chika salam toleransi ya maaf kalo ada salah..???? #fyp #foryoupage #xzybca
? original sound - chickenpopp
Video milik akun @Catherina.chika tersebut pun dijadikan video duet dengan Ustaz Syam melalui aku TikToknya. Ustaz Syam mengakukagum dengan wanita yang disinyalir bernama Chika karena melantunkan sholawat dengan benar.
" Keren keren," ujar Ustaz Syam pada video duet yang telah ditonton sebanyak 4 juta kali.
© Dream.co.id
Laporan: Yuni Puspita Dewi
Dream - Seperti Indonesia, masyarakat Malaysia juga terdiri dari berbagai macam etnis dan agama. Karena itu sikap saling toleransi dan menjaga perasaan jadi hal penting di negara tetangga itu.
© Foto: Sin Chew Daily
Baru-baru ini, seorang warga Kedah, Malaysia, menjadi viral setelah mem-posting foto dirinya di Twitter.
Berstatus non-Muslim, Zhang Jia Qing mengunggah foto saat memakai busana Muslim, lengkap dengan hijab yang menutup kepalanya.
Dalam cuitannya itu, Jia Qing menambahkan keterangan yang cukup menyentuh hati warga Muslim Malaysia.
" I'm Chinese but i like to berhijab" yang artinya " Saya China tapi saya suka berhijab" .
Tentu saja foto berhijab Jia Qing langsung menjadi viral di media sosial Malaysia.
Ketika ditanya alasannya suka memakai hijab, Jia Qing mengaku selama ini sudah lama menjlain pertemanan yang kebanyakan beragama Islam.
Saat melihat rekan-rekan muslismnya itu, Jia Qing merasa penampilan mereka saat mengenakan hijab terlihat cantik.
" Saya juga tertarik dengan konsep berpakaian yang sopan, karena itu membuat saya nyaman," katanya.
Menurut laporan, Jia Qing mulai suka memakai hijab sejak tahun 2018. Terbukti dari unggahan pertamanya saat berpose dengan hijab untuk pertama kali yang di-posting pada tahun tersebut.
Karena hobinya memakai hijab itulah, banyak yang menyangka Jia Qing adalah seorang wanita Muslim China.
" Banyak yang mengira saya wanita Muslim China. Saya jelaskan bahwa saya adalah wanita China tapi non-Muslim," katanya.
Sejak memposting foto memakai hijab, cuitan Jia Qing menjadi viral dengan lebih dari 5.000 retweet dan 17.000 Likes.
Penampilan Jia Qing yang berhijab sejak setahun terakhir ini mengundang pujian dari netizen.
Namun, ternyata Jia Qing bukan gadis China non-Muslim yang pertama yang suka dengan busana Muslim.
Seorang netizen dengan akun @yennierubyyen ternyata juga suka memakai hijab lengkap.
Netizen lainnya dengan nama Dindaaa juga memakai busana Muslim lengkap dengan jilbabnya.
Netizen memuji Jia Qing yang suka memakai hijab meski dirinya adalah seorang non-Muslim.
Seorang netizen mengatakan Jia Qing terlihat seperti orang Melayu betulan ketika memakai hijab.
" Tapi jika kamu berhijab, wajah kamu memang seperti orang Melayu," komentar akun @FieraBabyBoo.
© Twitter Zhang Jia Qing
Netizen lainnya memintanya untuk terus memakai hijab yang dijawab Insya Allah oleh Jia Qing.
© Twitter Zhang Jia Qing
Sementara itu ada juga yang berdoa agar Jia Qing mendapat hidayah hingga masuk Islam.
© Twitter Zhang Jia Qing
(Sumber: World of Buzz)
Doa Setelah Wudhu dan Artinya, Ketahui Juga Sunah yang Dianjurkan oleh Nabi Saw
Doa Sujud Sajdah dan Hukumnya, Sunah Melakukannya saat Membaca atau Mendengar Ayat Sajdah
FOTO: Meriahnya Konser Sheila on 7 Bertajuk 'Tunggu Aku di Jakarta', Duta Berkaca-kaca Tahan Tangis
Potret Naura Ayu Jadi Pelayan Karen's Diner, Pasang Wajah Judes Malah Dibilang Makin Cantik!
Botol Minum Kesayangan Hilang, Wanita Syok Ternyata Disimpan Pria yang Kini Jadi Suaminya
Koleksi 3 Sepatu Branded Si 'Cipung' Rayyanza, Penasaran Harganya?