Dream - Pendiri Kompas Gramedia sekaligus tokoh pers berpengaruh di Indonesia, Jacob Oetama tutup usia di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading, Jakarta Utara pada pukul 13.05 WIB, Rabu 9 September 2020. Jakob wafat karena mengalami gangguan multiorgan. Usia sepuh kemudian memperparah kondisi Jakob hingga akhirnya mengembuskan napas terakhir.