Dream - Sarita Abdul Mukti menjual rumah yang dahulu pernah ditempatinya dengan Faisal Harris beserta anak-anak untuk melunasi hutang sang mantan suami, yang mencapai puluhan miliar. Kini rumah mewah di kawasan Pondok Indah itu diketahui telah laku, dibeli seorang pengusaha dengan harga Rp50 Miliar. Lalu, apa rencana Sarita selanjutnya dan dimanakah ia dan keempat anaknya akan tinggal?