Ilustrasi (Foto: Shutterstock.com)
Dream - Ramadan adalah bulannya berbagi. Setiap hal yang kita keluarkan untuk orang lain dijamin dengan ganjaran yang jauh berlipat.
Kita sering mendengar anjuran untuk berbagi makanan berbuka. Keutamaannya, orang yang membagi makanan berbuka dijamin mendapat pahala setara orang yang berpuasa.
Hal ini tertuang dalam hadis riwayat Tirmidzi.
" Siapa memberi makan orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun juga."
Ternyata tidak hanya itu. Masih ada keutamaan lain bagi orang yang bersedekah makanan berbuka.
Dikutip dari Islami, orang yang berbagi makanan berbuka akan mendapatkan jalan menuju surga. Selain itu, dia akan mendapatkan buah-buahan di surga kelak.
Masih ada lagi janji Allah pada orang yang mau berbagi makanan berbuka. Makanan berbuka menyelamatkan orang yang memberikannya dari api neraka karena sama halnya dengan sedekah.
Selain itu, murka Allah akan redam pada orang yang mau bersedekah iftar. Sehingga nantinya ia meninggal dalam keadaan baik.
Berikut jadwal buka puasa 18 Ramadan 1440 H atau 23 Mei 2019.
Jadwal Buka Puasa Jakarta
Kredit: bimasislam.kemenag.go.id
Jadwal Buka Puasa Yogyakarta
Kredit: bimasislam.kemenag.go.id
Jadwal Buka Puasa Surabaya
Kredit: bimasislam.kemenag.go.id
Untuk mengetahui jadwal buka puasa dan sholat kota-kota lainnya di seluruh Indonesia, silakan buka pada tautan ini.
Pada 2020, Deretan Smartphone Ini Tak Bisa Lagi Pakai WhatsApp
Pakai Brompton Keliling Jakarta, Susi Pudjiastuti Jadi Sorotan
Bikin Sedih, SBY Unggah Puisi `Aku di Sini` di Instagram Ani
Cara Membuat Pancake Sederhana dan Pancake Durian
Kondisi Ekonominya Diperbincangkan, Ini Curhat Tamara Bleszynski