Ilustrasi Video Yang Memperlihatkan Sebuah Mobil Dipenuhi Sampah (Foto: Instagram/@makassar_iinfo)
Dream – Jagat maya kembali dihebohkan dengan mobil yang penuh dengan tumpukan sampah. Video yang diunggah ke media sosial itu menuai beragam komentar warganet.
Salah satu akun Instagram yang mengunggah video itu adalah @makassar_iinfo. Dalam video itu terlihat sampah menggunung di dalam sebuah mobil berwarna biru.
Mobil itu pun terlihat masih sangat bagus dan kinclong. Namun di bagian depan hingga belakang mobil dipenuhi sampah plastik, box bekas makanan, botol bekas dan lain sebagainya.
" Dari pada buang sampah di jalanan😀," tulis akun @makassar_iinfo di caption.
Terlihat dalam video tersebut, sampah menumpuk hingga bagian depan tempat sopir. Di bagian bawah juga tampak menumpuk botol-botol bekas dan bungkus makanan.

Tidak bisa dibayangkan bagaimana mengendarai mobil dengan kondisi penuh sampah tersebut. Bahkan di bagian depan kaca mobil juga penuh dengan sampah.
Video itu pun lantas mendapat beragam komentar warganet. Ada netizen yang menduga pemilik mobil mengidap kelainan mental yang belakangan juga ramai diperbincangkan, yaitu Hoarding Disorder.
Dilansir dari Mayo Clinic, Hoarding Disorder merupakan perilaku menimbun barang-barang yang tidak terpakai karena barang-barang tersebut dianggap akan berguna di kemudian hari, bersejarah, dan memiliki nilai sentimental.
Seseorang dengan gangguan ini akan mengalami kesulitan untuk menyingkirkan barang-barang yang dimilikinya, termasuk bekas pembungkus barang-barang apapun yang disebut sampah.
" Tidak usah menghina. Ini kelainan mental namanya hoarding disorder. Hoarding disorder adalah perilaku menimbun barang-barang yang tidak terpakai karena barang-barang tersebut dianggap akan berguna di kemudian hari, bersejarah, dan memiliki nilai sentimental. Lain kali admin kasih penjelasan lah di captionnya itung2 ko bantu followers mu paham. Kalau caption mu kayak sekarang, mengundang julid jeko sodara," ucap akun @sirkhairulumam.

" Bayangin kejebak di dlm mobil itu 2jam🔥🙌," kata @sitihasnahanifahhh.
" Menurutku sih lebih bagusan dia, sekotor2 apapun dia, dia punya otak klo buang smpah sembarangan itu ga boleh n bisa merusak lingkungan sekitar.. salut...👏💯❤️✨," ucap @arfanhadid_.
" Ya Allah skrg bukan hanya kamar kost an 😢," lanjut @iintan.wulandari.
View this post on Instagram