Source: Shutterstock.com
Dream - Jerawat merupakan masalah kulit yang sangat mengganggu. Selain menganggu penampilan, si bintik merah ini juga bisa membuat rasa percaya diri menjadi turun. Kita menjadi merasa semua orang memperhatikan wajah meski sebetulnya perasaan itu tak sepenuhnya benar.
Masalah jerawat ternyata tak hanya terjadi pada wajah. Acne ini bisa juga muncul di beberapa bagian tubuh kita.
Sebagian orang memiliki jerawat pada bahu yang bisa disebabkan oleh berbagai hal seperti tidak segera mandi setelah berolahraga dan memakai pakaian ketat.
Meskipun bisa ditutupi pakaian, jerawat pada bahu tetap bisa mengganggu penampilan tubuhmu dan membuatmu merasa kurang nyaman, terutama saat bercermin.
Dilansir dari Skincare.com, berikut tips untuk mengatasi jerawat yang muncul pada bahu.
Sabun anti bakteri dapat mengatasi jerawat pada bahu. Karena umumnya, jerawat disebabkan oleh bakteri.
Hindari pemakaian sabun anti bakteri yang mengandung pewangi karena bisa membuat kulit iritasi dan memperparah jerawat.
Gunakan sabun yang mengandung benzoyl peroxide atau asam salisilat untuk mengatasi jerawat. Pastikan untuk membiarkan beberapa saat sebelum membilas agar kandungan pada sabunnya lebih efektif.
Memakai body spray untuk mengatasi jerawat
Jika kesulitan memakai obat atau produk anti jerawat yang biasa digunakan, kamu bisa menggunakan body spray dengan fungsi serupa.
Cukup semprotkan di sekitar bahu yang berjerawat untuk mengatasi dan mencegah beruntusan maupun jerawat.
Selain bakteri, jerawat juga disebabkan oleh penumpukan sel kulit mati. Oleh karena itu, kamu perlu mengeksfoliasi kulit untuk mengatasi jerawat.
Ketika berjerawat, gunakanlah chemical exfoliator agar lebih aman untuk kulit, tidak menyebabkan iritasi dan menghilangkan sel kulit mati.
Tidak menyentuh jerawat
Menyentuh jerawat akan memperparah kondisi kulitmu. Gunakan obat jerawat atau berkonsultasilah dengan dermatologis untuk mengatasinya.
Jika ingin mencegah menyentuh jerawat, gunakanlah acne cover yang dijual di pasaran. Acne cover juga bisa melindungi jerawat dari gesekan maupun bakteri.
(Sumber: Skincare.com)
Advertisement
Unggah Foto Lamaran Teman, Vidi Aldiano Tampak Sangat Kurus dan Pucat
AXIS Nation Cup 2025 Sukses Digelar, Lahirkan Atlet Muda Berbakat Indonesia
Intip Diet Ala Jennie BLACKPINK, Simpel dan Tetap Bisa Makan Enak
Fakta Penelitian Wanita Lajang Lebih Bahagia Dibandingkan Pria
Nonton Jadi Lebih Seru, Ikut Aja 5 Komunitas Film di Indonesia
Energi Baru dari #TwistLickDance, Kolaborasi Penuh Warna antara OREO dan BABYMONSTER
Rangkaian acara Dream Inspiring Women 2023 di Dream Day Ramadan Fest Day 5
Orang Korea Dagang Cilok Keliling, Netizen: Kita `Jajah` Bangsa Lain Via Jajanan
13 Komunitas Kanker di Indonesia, Beri Dukungan Luar Biasa Bagi Para Penyintas
Unggah Foto Lamaran Teman, Vidi Aldiano Tampak Sangat Kurus dan Pucat
Meriah! Nobar F1 Singapore di Aphrodite Jakarta Diserbu Fans dari Berbagai Tim