Kim Soo Hyun, Foto : Instagram @soohyun_k216
Dream - Kim Soo Hyun genap berusia 33 tahun pada 16 Februari 2021. Seperti kebanyakan artis Korea yang banjir hadiah dari para penggemarnya, Kim Soo Hyun pun demikian.
Dia kebanjiran kue ulang tahun, bunga serta berbagai macam bingkisan yang dikirimkan penggemar. Dalam Instagram Story, Kim Soo Hyun mengunggah semua hadiah yang dia terima dari penggemar.
Dari banyaknya hadiah yang dia terima, ternyata terlihat satu bingkisan yang diterima pemain it;s Oaky Not to be Okay ini dari penggemarnya asal Indonesia.
Terlihat ada mi instan, snack, serta Roma Kelapa dari Mayora yang diterima Soo Hyun.

Aktor dengan bayaran termahal di Korea Selatan ini pun turut berterima kasih kepada penggemarnya.
" Thank you," kata dia.
Sedangkan netizen yang melihat postingan Soo Hyun pun merasa bangga karena ada cemilan Indonesia yang akan dicicipi pria 33 tahun itu.
" Wah roma kelapa aja udah ketemu Soo Hyun, aku kapan," kata akun nunaviita.
" Bangga makanan Indonesia go internasional," kata akun ghazika_neirra.
" Gimana sih cara kirim hadiah gini?," kata akun syabila_hasan.