Aaliyah Dan Yasaya/ Doc Golda Coffee Cappucino
Dream - Konsumsi kopi telah menjadi bagian dari keseharian banyak orang di belahan dunia. Tak terkecuali di Indonesia yang memang terkenal sebagai produsen kopi dunia. Kopi telah sejak lama menjadi minuman favorit untuk menemani beragam aktivitas di berbagai suasana generasi muda.

" Aku pasti setiap hari ngopi, paling sering sore. Kalau aktivitas padat terus mulai penat, minum kopi buat produktif lagi. Apalagi meeting pasti sambil ngopi," jelas Penyanyi Aaliyah Massaid pada acara peluncuran virtual GOLDA Cappuccino, Jumat 8 April 2022.
Sama dengan Aaliyah Masaid, aktor Yesaya Abraham juga mengaku sangat menyukai kopi. Sehabis sarapan aktor berbakat ini rutin meminum kopi. Juga di tengah kesibukannya saat syuting untuk booster semangat.
Setiap orang punya selera kopi yang berbeda-beda. Ada suka kopi yang strong dan pahit, ada juga yang suka kopi creamy nan manis.

" Kalau aku gak suka kopi yang terlalu manis, jenis kopi banyak ada latte, ada americano. Aku paling suka Cappuccino karena rasanya strong dan ada perpaduan susu juga," jelas Yasaya.
Sama dengan Yasaya, Aaliyah juga menyukai kopi Cappuccino yang nyaman di lambung dan rasa yang caramelize.
Melihat budaya ngopi di Indonesia, terutama di kalangan anak muda yang begitu produktif, aktif dan dinamis, Golda Cappuccino hadir yang diproses menggunakan teknik pengolahan Gold Italian Roast, sehingga minuman kopi praktis tersebut mampu menghadirkan rasa cappucino yang lebih nikmat, dengan sensasi kopi yang strong dan kaya aroma, serta karamelisasi yang unik.

" Kami menyadari masih ada potensi yang dapat dikembangkan oleh GOLDA dalam menjawab kebutuhan dari konsumen serta gap flavor opportunity di pasaran. Kami pun menghadirkan GOLDA Cappuccino yang memberikan rasa cappucino nikmat serta pengalaman rasa dan aroma layaknya menyeruput cappuccino di kafe-kafe Italia,” jelas Yosua Agusta, Product Manager GOLDA pada kesempatan yang sama.
Kopi ini diproses tanpa sentuhan tangan manusia dan tanpa bahan pengawet. Kopi ini pun memiliki tingkat keasaman yang rendah sehingga tetap nyaman di lambung serta rasa manis yang pas, yang tercipta dari proses karamelisasi biji kopinya.

" Nemu cappuccino praktis yang rasa manisnya itu pas, smooth and creamy, trus juga nyaman untuk lambung aku itu susah sih. Tapi dengan adanya Golda Cappuccino ini jadi ngebantu aku banget. Apalagi aku ngopi itu untuk nyari inspirasi juga, nyari ide gitu kalau sambil ngopi kayaknya kan cocok banget ya. Jadi aku bisa terus berkembang, ngasah bakat aku. Sering juga ngopi pas lagi santai atau ngobrol bareng temen-temen,” tambah Aaliyah
Advertisement
Berawal dari Perasaan Senasib, Komunitas Kuda Klub Eksis 10 Tahun Patahkan Mitos `Mobil Malapetaka`

Siklon Tropis Senyar: Dari Bibit 95B hingga Awan Ekstrem di Sumatera

Sentuh Minoritas Muslim, Dompet Dhuafa Salurkan Bantuan hingga Pelosok Samosir


Konflik Panas di PBNU: Syuriah Bikin Surat Edaran Pemberhentian, Ketum Gus Yahya Sebut Tak Sah


Dulu Hidup Sebagai Tunawisma, Ilmuwan Ijeoma Uchegbu Raih Gelar Tertinggi dari Raja Inggris
Rangkaian acara Dream Inspiring Women 2023 di Dream Day Ramadan Fest Day 5

Kuliner Ekstrem asal Islandia Ini Pakai Daging Beracun Ikan Hiu Greenland, Berani Makan?



Hore! Bansos PKD Periode November 2025 untuk 216 Ribu Warga Jakarta Sudah Cair


Lima Anak Meninggal Akibat Flu Babi di Riau, Kemenkes Soroti Buruknya Sanitasi dan Gizi di Pedalaman