Ada Yang Rela Bayar Mahal Untuk Peluncuran Roket. (Foto: Oddity Central)
Dream – Platform belanja online seolah telah berubah menjadi toko serba ada. Para peselancar internet bisa mencari barang apapun yang ingin mereka beli dengan hanya menekan tombol mouse.
Saking lengkapnya, kamu juga bisa memasen jasa untuk meluncurkan roket pribadi ke luar angkasa. Terdengar seperti gurauan April Mop, tapi belanjaan langka ini terjadi di Tiongkok.
Dikutip dari Oddity Central, Senin 6 April 2020, media Tiongkok memberitakan ada seorang pembeli online yang membayar 40 juta yuan (Rp92,75 miliar) untuk meluncurkan roket sendiri. Dia merogoh kocek di pelelangan online yan unik. Lelang unik itu digelar seorang selebritis Wei Ya dan disetel live di e-commerce Taobao.
Lelang peluncuran roket ini menjadi viral di media sosial Tiongkok pada 1 April 2020. Dengan hashtag #WeiYaSellsARocket, video lelang telah ditonton 620 ribu kali di Weibo. Banyak berspekulasi itu hanya gurauan April Mop. Tapi, media nasional Global Times mengkonfirmasi bahwa Taobao tidak main-main.
Ini bermula dari survei online yang dilakukan oleh wirausahawan Luo Yonghao. Orang-orang ditanya ingin memenangkan roket, satelit, atau wanita pembersih.
Nama pria pembeli itu tidak disebutkan. Nantinya pembeli yang bayar mahal itu akan mengendalikan peluncuran roket.
Menariknya, peluncuran roket akan dilakukan di Wuhan, Hubei, Tiongkok. Ya, Wuhan adalah pusat penyebaran virus corona. Ada anggapan lelang itu merupakan upaya untuk mempromosikan kembali kota Wuhan.
Dream – Bagi kamu penyuka otomotif, tentu tak asing lagi dengan Hot Wheels. Mobil mainan itu dibuat oleh Mattel, produsen mainan yang terkenal di Amerika Serikat.
Perusahaan itu juga membuat miniatur mobil yang populer, misalnya miniatur Chevrolet Camaro. Tapi miniatur yang dibikin perusahaan itu bukan produk sembarangan.
Menurut laman Hypebeast, miniatur itu bahkan dijual seharga US$100 ribu, sekitar Rp1,36 miliar. Harganya empat kali lipat dari Camaro 2020 di Amerika Serikat.
Menurut laman Carscoops, yang membuat harga miniatur ini melangit adalah sejarahnya. Ahli mainan, Joel Magee, mengatakan bahwa mainan itu sangat langka. Hanya ada 16 unit yang diproduksi Mattel.
Mainan mahal ini sebenarnya purwarupa. Semua bodi dilabur warna putih untuk mengetahui bagian yang tidak sempurna.
Dream – General Motors Indonesia cuci gudang. Sejak awal bulan ini, pabrikan asal Amerika Serikat itu mengobral harga mobilnya, jelang penghentian penjualan di Indonesia pada Maret 2020.
Menurut Liputan6.com, Selasa 5 November 2019, ada empat kendaraan yang ditawarkan pemegang merek Chevrolet itu, yaitu Chevrolet Spark, Trax, Trailblazer, dan pikap Colorado, dalam cuci gudang sejak 1 November.
Melalui program Chevrolet Cuci Gudang yang berlangsung sampai akhir tahun, pelanggan bisa memboyong Spark dengan harga Rp160,5 juta. Mobil ini didiskon Rp40 juta dari yang sebelumnya Rp200,5 juta.
Chevrolet Trax yang sebelumnya dijual Rp318,5 juta kini dapat diperoleh dengan harga Rp238,5 juta atau dikorting Rp80 juta.
Chevrolet Trailblazer bisa dibawa pulang dengan hanya membayar Rp424,5 juta atau diskon Rp56 juta, dan Chevrolet Colorado High Country kini dibanderol Rp474,5 juta.
" Kini, kami memberikan penawaran terbatas kepada masyarakat Indonesia melalui program Chevrolet Cuci Gudang yang dimulai sejak hari Jumat, 1 November 2019. Ini merupakan kesempatan yang sangat langka dan tidak akan pernah ada lagi yang dapat dinikmati oleh para konsumen," kata General Director GM Indonesia, Donald Rachmat, di Jakarta.
Para pelanggan dan pemilik kendaraan Chevrolet di Indonesia, dapat mengunjungi diler resmi untuk melakukan pengecekan rutin kendaraan, perawatan, perbaikan, pembelian fast-moving spare parts, beserta layanan garansi.
Customer Care and Aftersales Service Director GM Indonesia, Dadan Ramadhani, meminta pelanggan tak khawatir tentang layanan purna jual.
" GM Indonesia masih eksis untuk memberikan layanan warranty dan purna jual. Kami akan tetap setia melayani setiap pelanggan untuk perawatan dan perbaikan kendaraan Chevrolet mereka di outlet resmi kami di seluruh Indonesia. Kami juga akan terus bekerja sama dengan seluruh jaringan dealer untuk mendukung kelancaran peralihan dan persiapan purna jual,” kata dia.
Sumber: Liputan6.com/Arief Aszhari
Dream – General Motors akan berhenti menjual mobil Chevrolet di pasar Indonesia tahun depan. Menjelang masa berakhirnya penjualan pada Maret 2020 mendatang, produsen otomotif ini gencar memberikan diskon untuk menghabiskan stok kendaraan di diler resmi.
Dikutip dari Liputan6.com, Selasa 29 Oktober 2019, diskon terbesar diberikan untuk Chevrolet Trax. Sebuah diler resmi memberikan diskon sebesar Rp35 juta untuk mobil seharga Rp392 jutaan itu.
“ Diskon itu sudah yang paling besar. Kalau model lainnya, nggak bisa sebesar itu potongannya,” kata seorang sales kepada Liputan6.com.
Sementara itu, mobil Trailblazer yang seharga Rp497 juta, diberikan diskon Rp30 juta. Mobil Spark yang seharga Rp200 juta mendapatkan diskon Rp15 juta.
“ Kalau Colorado, diskon Rp20 juta,” kata dia.
(Sumber: Liputan6.com/Dian Tami Kosasih)
Advertisement
Jadi Pahlawan Lingkungan Bersama Trash Hero Indonesia
10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu
KAJI, Komunitas Bagi Para Alumni Mahasiswa Indonesia di Jepang
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Tampil Cantik di Dream Day Ramadan Fest Bersama Beauty Class VIVA Cosmetics
Potret Luna Maya dan Cinta Laura Jadi Artis Bollywood, Hits Banget!
Cara Cek Penerima Bansos BLT Oktober-November 2025 Rp900 Ribu
Diterpa Isu Cerai, Ini Perjalanan Cinta Raisa dan Hamish Daud
AMSI Ungkap Ancaman Besar Artificial Intelligence Pada Eksistensi Media