Foto: Twitter @Rei_Dunois
Dream - Banyak wanita Jepang melakukan cosplay sebagai bentuk kreatifitas. Mereka memadukan berbagai aksesori, wig dan makeup yang cantik untuk menghasilkan tampilan menarik.
Namun cosplayer yang satu ini justru bikin geger penggemar usai mengumumkan identitas aslinya. Selalu tampil cantik, cosplayer yang satu ini ternyata berjenis kelamin seorang pria tulen.
Dilansir dari Oddity Central, Rei Dunois dikenal sebagai SelebTweet dan cosplayer cantik. Ia kerap melakukan cosplay dari berbagai karakter anime perempuan. Pesonanya telah memikat lebih dari 65 ribu followers.
Namun baru-baru ini, ia mengumumkan identitas aslinya ke publik. Followers Rei yang sebagian besar merupakan pria tentu saja langsung geger.
Pasalnya, Rei memiliki wajah super feminin saat melakukan cosplay. Bahkan ia sampai dijuluki sebagai Cosplay Goddess atau Dewi Cosplay di Jepang.
Kemampuan Rei ternyata gak cuma jago makeup. Ia juga pandai mengoperasikan aplikasi editing untuk memoles penampilannya sehingga terlihat lebih feminin. Meski dibuat terkejut, tak sedikit followers yang mengagumi kemampuannya.
Hal serupa memang kerap terjadi di dunia cosplay. Seseorang bisa saja melakukan cosplay menjadi karakter lawan jenis atau yang disebut dengan crossdressing. Seperti pada kasus Takuma Tani, pria Jepang yang 20 tahun cosplay sebagai wanita.(Sah)
Dream - Buat yang suka sama budaya Jepang, pasti tahu dong apa itu cosplay? Istilah itu berasal dari bahasa Inggris yang merupakan singkatan dari costume dan play.
Membuat cosplay sendiri tidaklah murah. Apalagi jika si cosplayer ingin penampilan kostumnya sedetail dan semirip karakter idolanya.
Kamu pasti sering kan melihat cosplayer ketika tampil, bagaimana kelihatannya? Pasti keren ya. Kalau cewek terlihat cantik sekali, sementara yang cowok ganteng, terlihat ganteng mirip karakter anime.
Namun seperti apa penampilan asli mereka tanpa make up? Apakah sekeren ketika sedang ngecosplay?
Nah, belum lama ini, jagat Twitter muncul sebuah tagar yang menantang para cosplayer untuk membagikan fotonya ketika sedang ngecosplay dan ketika sedang berpenampilan biasa.
Hasilnya pun mengejutkan, cukup berbeda jauh dan bisa berubah dengan drastis.
Penasaran bukan seperti apa? Berikut ini sejumlah fotonya, sebagaimana dilansir boredpanda.com:
1. Berperan sebagai karakter beda gender merupakan hal yang lumrah
2. Perbedaan yang cukup signifikan
3. Saat ngecosplay benar-benar mirip Anime!
4. Make up memang berperan penting dalam ngecosplay
5. Totalitas banget sampai enggak terlihat dia itu wanita
6. Nah kalau ini sebaliknya
7. Tanpa make up dan keahlian menata rias, tidak akan mungkin bisa berubah jadi seperti ini.
Advertisement
10 Usulan Dewan Pers Soal Perubahan UU tentang Hak Cipta
Arab Saudi Buat Proyek `Sulap` Sampah Jadi Energi Listrik
Video Gempa 7,4 Magnitudo di Filipina yang Peringatan Tsunaminya Sampai Indonesia
Jakarta Doodle Fest Hadir Lagi, Ajang Unjuk Gigi para Seniman dan Ilustrator
Sah! Amanda Manopo dan Kenny Austin Resmi Menikah
Hore! Kebun Binatang Ragunan Kini Bikin Sesi Visit Malam Hari
El Rumi & Syifa Hadju Segera Menikah, Safeea Ternyata Malah Sedih
Viral Kucing Oren Jadi Wisata Baru di Jalan Sudirman Jakarta
Geger Pernikahan di Pacitan dengan Mahar Rp3 Miliar, Ternyata Pengantin Prianya Penipu
Video Gempa 7,4 Magnitudo di Filipina yang Peringatan Tsunaminya Sampai Indonesia