Harbolnas 12.12
Dream - Jelang Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) pada 12 Desember nanti, aneka macam diskon dan promo mulai bertebaran. Salah satu platform belanja online yang menyediakan aneka promo dan diskon 12.12 adalah ZALORA.
ZALORA 12.12 Mega Sale menawarkan diskon hingga 95 persen untuk koleksi fashion, beauty, lifestyle, dan flash sale hingga 40 persen serta cashback hingga 12 juta rupiah mulai dari tanggal 1-17 Desember 2021.
Menurut Bimo Darmoyo, Associate Marketing Director ZALORA Indonesia, akhir tahun merupakan waktu yang tepat bagi pelaku e-commerce dan pelaku usaha memberikan penawaran terbaik.
" Oleh karenanya, kampanye Harbolnas ZALORA 12.12 Mega Sale kali ini kami persembahkan bagi mereka pecinta fashion, kecantikan, dan gaya hidup, agar dapat mengakses pengalaman belanja terbaik dan koleksi dari brand kesayangan mereka dan kami pastikan mereka akan mendapatkan keuntungan maksimal di kampanye ini," kata Bimo dalam media gathering ZALORA secara virtual, Kamis, 2 Desember 2021.
Tahun 2021 merupakan tahun di mana Indonesia menuju masa pemulihan dari pandemi, dengan percepatan vaksinasi dan jumlah kasus positif yang terus menurun, permintaan baru untuk produk fashion dan lifestyle pun ikut meningkat.
Hal ini tentu juga menjadi salah satu faktor penting di balik adanya pergeseran tren fashion selama pandemi berlangsung. Termasuk diantaranya seperti perubahan ukuran keranjang belanja pelanggan, model pakaian yang lebih digemari, waktu untuk berbelanja produk fashion, dan sebagainya.
Ria Sarwono, Brand & Marketing Director Cottonink, memprediksi pada tahun 2022 mendatang, tren fashion akan masih sama, dengan penjualan di ranah online yang masih kuat, namun juga menunjukkan perbaikan di ranah offline.
" Dengan telah dibukanya kembali Mall serta bazaar atau acara fashion secara offline, tentu hal ini membawa dampak positif bagi pelaku usaha lokal di bidang fashion seperti kami," tutur Ria.
Ria mengungkapkan merek fesyennya yakni Cottonink telah menyiapkan model pakaian yang nantinya akan populer di 2022.
" Kami telah menyiapkan berbagai koleksi hasil kolaborasi serta pakaian ready to wear, esensial dan tetap nyaman untuk digunakan baik di dalam maupun luar rumah, salah satunya pakaian untuk kembali bekerja dari kantor," jelasnya.
Advertisement
Momen Prabowo Saksikan Penyerahan Uang Pengganti Kerugian Negara Rp13,25 Triliun dari Korupsi CPO
Mantan Ketum PSSI Usulkan STY Kembali Latih Timnas, Ini Alasannya
Wanita Ini 400 Kali Operasi Plastik Selama 15 Tahun
Potret Keren Yuki Kato Taklukan Chicago Marathon 42,2 Kilometer
16 Peneliti dari ITB Masuk Daftar World Top 2% Scientists 2025
Harapan Baru bagi Pasien Kanker Payudara Lewat Terapi Inovatif dari AstraZeneca
Sentuhan Gotik Modern yang Penuh Karakter di Koleksi Terbaru dari Dr. Martens x Wednesday
Panas Ekstrem, Warga Cianjur Sampai Tuang 2 Karung Es Batu ke Toren
ParagonCorp Sukses Gelar 1’M Star 2025, Ajang Kompetisi para Frontliners
Momen Prabowo Saksikan Penyerahan Uang Pengganti Kerugian Negara Rp13,25 Triliun dari Korupsi CPO
Bahas Asam Urat dan Pola Hidup Sehat, Obrolan Raditya Dika dan dr. Adrian Jadi Sorotan