Hilangkan Bau Kaki dengan Bahan Ini

Reporter : Irma Suryani
Jumat, 4 November 2016 07:43
Hilangkan Bau Kaki dengan Bahan Ini
Ada banyak rangkaian bahan alami yang bisa digunakan untuk menghilangkan bau kaki yang mengganggu, seperti baking soda, minyak lavender sampai bedak tabur.

Dream - Menggunakan sepatu tertutup seharian, terkadang membuat kaki kamu menjadi bau. Kondisi ini tentu bikin kamu tidak percaya diri. Tetapi jangan khawatir, ternyata ada banyak bahan alami yang bisa kamu pakai untuk menghilangkan bau yang tidak sedap di kaki.

Dilansir dari boldsky, ada banyak rangkaian bahan alami yang bisa digunakan untuk menghilangkan bau kaki yang mengganggu. Kamu bisa memakai baking soda, minyak lavender sampai bedak tabur.

Awali dengan menyiapkan baking soda kemudian gosok di kaki kamu. Kandungan baking soda bisa mencegah munculnya bakteri di dalam kaki yang lembab. Bakteri tersebut yang bisa membuat bau di kaki kamu.

Untuk memberikan aroma wangi, tuangkan beberapa tetes minyak lavender ke dalam air hangat. Rendam kaki kamu selama 10 menit. Selain memberikan aroma yang menenangkan, minyak lavender juga bisa membunuh bakteri.

Sebelum mulai menggunakan sepatu, sebaiknya mulai membiasakan menaburkan bedak tabur ke kaki.

Dengan taburan bedak itu, kakimu akan tetap kering dan wangi lebih lama.(Sah)

Beri Komentar