Kumalasari (Kapanlagi/Instagram)
Dream - Kumalasari dikenal karena perannya sebagai pembantu di Sinetron 'Bidadari' beberapa tahun lalu. Kini namanya kembali diperbincangkan lantaran penampilannya yang berubah drastis.
Ya, dari awal terlihat berisi dan chubby, istri Galih Ginanjar tersebut kini langsing bak Barbie. Lalu apa rahasia Kumalasari?

(Instagram @barbiekumalasari)
Kimalasari ternyata sempat rutin berolahraga selama 6 jam setiap hari. Tak hanya itu, dia juga rela merogoh kocek sampai Rp4 miliar untuk mendapatkan tubuh langsing.
Hal ini diungkapkan Kumalasari saat menjadi salah satu tamu di acara talkshow Hotman Paris.
© Dream
" katanya Mbak Kumalasari itu sampai mengeluarkan 4 miliar untuk itu?" tanya Lolita, co-host Hotman Paris.
" Iya itu benar (uang Rp4 miliar)," jelas Kumalasari tanpa ragu.

(Youtube)
Hotman mengaku takjub dengan total biaya yang dihabiskan Kumalasari. Pemeran pembantu dalam sinetron 'Bidadari' ini juga menjelaskan detil pengeluaran tersebut.
" Olahraga kan pakai suplemen beli di Singapore cukup mahal, terus nge-gym bayar personal trainer dan itu total keseluruhan," kata Kumalasari.
© Dream
Selain itu, biaya perawatan Kumalasari setiap bulannya ternyata sangat fantastis. Bahkan mencapai ratusan juta hanya untuk perawatan kecantikan.
" Perawatan aku tiap bulan aja udah di atas 100 juta," katanya lagi.
Simak videonya di sini:
Advertisement