Ilustrasi Sapi Jersey (Foto: Shutterstock)
Dream - Susu yang bermutu tinggi hanya dapat dihasilkan dari sapi yang sehat. Untuk sebagian orang mungkin familiar dengan susu sapi holstein, tapi bagaimana dengan sapi Jersey?
Hani Yudayan, Head of Farm 1 PT Greenfields Indonesia, menjelaskan sapi Jersey adalah jenis sapi perah pilihan dan berukuran lebih kecil dibandingkan sapi Holstein.
Sapi Jersey adalah jenis sapi British yang berasal dari pulau Jersey, dekat perbatasan Inggris dan Prancis.
" Karena ukuran tubuhnya yang lebih kecil, sapi Jersey mengonsumsi pakan lebih sedikit dibanding dengan sapi Holstein. Namun, sapi Jersey ini sangat produktif dan menghasilkan susu dengan kandungan padatan susu yang lebih tinggi dari sapi Holstein," jelasnya.
Sebagai konsumen, harus bijak dalam memilih makanan yang akan kita masukkan ke dalam tubuh. Pilihlah makanan-makanan yang bernutrisi dan memiliki kandungan-kandungan baik untuk tubuh.
Merek susu Greenfields memperluas rangkaian produk susu segarnya dengan meluncurkan Greenfields Fresh Jersey Milk, produk susu premium dari Greenfields.
Greenfields Fresh Jersey Milk terbuat dari 100 persen susu segar yang dihasilkan oleh Sapi Jersey yang diperah dan diproduksi di peternakan dan pabrik terintegrasi Greenfields yang terletak di Jawa Timur.
" Greenfields Fresh Jersey Milk adalah susu sapi Jersey pertama dan satu-satunya di Indonesia, dan karena terbuat dari 100 persen susu sapi Jersey, rasanya sangat creamy," ujar Syahbantha Sembiring, Country Head Marketing and Sales PT Greenfields Dairy Indonesia.
Seperti produk susu segar Greenfields lainnya, Greenfields Fresh Jersey Milk juga melewati proses pasteurisasi untuk menghancurkan bakteri patogen, spora, mikroorganisme yang tidak baik, namun tetap menjaga kesegaran dan rasa creamy dari susu. Rasa creamy susu sapi Jersey segar ini dihasilkan oleh kandungan padatan susu, atau milk solids yang tinggi.
Dream - Asupan nutrisi merupakan kebutuhan penting bagi setiap anak. Beragam nutrisi diperlukan untuk mendukung tumbuh kembang si kecil. Kurangnya asupan nutrisi dapat memicu malnutrisi yang mengganggu proses tumbuh kembang mereka.
Malnutrisi pada anak masih menjadi masalah bagi Indonesia. Saat ini masyarakat Indonesia mengkonsumsi lebih banyak karbohidrat dan tidak berimbang dengan asupan nutrisi lain.
Padahal anak usia 6-12 tahun membutuhkan sumber nutrisi seimbang untuk mendukung periode tumbuh kembangnya menjadi remaja yang sehat, termasuk kalsium untuk kesehatan tulang.
" Berdasarkan Angka Kecukupan Gizi (AKG) 2019, diperlukan minimal kalsium sebanyak 1000-1200 mg perhari untuk anak usia 6-12 tahun. Salah satu sumber kalsium yang mudah diperoleh dan dikonsumsi adalah susu," ujar dr. Marya W Haryono, M.Gizi, SpGK dari RS Bunda & Siloam Kebun Jeruk di Jakarta, Senin 1 September 2020.
Vitamin D juga dibutuhkan dalam proses penyerapan kalsium. Tak hanya itu, massa otot yang cukup pun diperlukan guna mendukung tulang yang sehat melalui asupan protein yang memadai.
" Tentunya, diperlukan juga kelengkapan nutrisi dari bahan makanan yang bervariasi," imbuh dr. Marya.
Menambah konsumsi susu dapat membantu mengatasi masalah malnutrisi. Guna mendukung kebutuhan nutrisi anak-anak, Wings Food meluncurkan merek produk susu UHT terbaru dengan merek Milku.
Susu sapi Belgia ini dikemas dalam kemasan botol PET 200 ml siap minum. Selain praktis, susu terdiri dari varian rasa cokelat dan stroberi yang lezat untuk si kecil.
" Sapi Belgia dirawat di lingkungan yang baik sehingga dapat menghasilkan susu berkualitas yang tentunya sudah melalui quality control yang ketat," tutur Preeti Chopra Bhatnagar, Marketing Manager Milku.
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Penampilan Alya Zurayya di Acara Dream Day Ramadan Fest 2023 Day 6
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Hasil Foto Paspor Shandy Aulia Pakai Makeup Artist Dikritik, Pihak Imigrasi Beri Penjelasan
Zaskia Mecca Kritik Acara Tanya Jawab di Kajian, Seperti Membuka Aib