Fenita Arie (foto : @fenitaarie)
Dream - Fenita Arie belum lama ini memutuskan berhijab. Keputusan tersebut membuatnya tampil lebih tertutup. Dia terlihat lebih cantik sejak mengenakan hijab. Aura kecantikan istri Arie Untung ini lebih terpancar.
Di tengah keputusannya berhijab, ternyata diikuti oleh putrinya Misbareta Aisyah Mikhaila. Mengikuti jejak sang mama, putri keduanya itu terlihat cantik dengan gaya hijabnya.
Kayla panggilan akrabnya begitu kompak dengan sang bunda mengenakan pakaian berwarna senada. Hal itu terlihat dari unggahan foto Fenita Arie di akun instagram-nya.
Dalam foto tersebut, Fenita dan Kayla sama-sama mengenakan hijab segi empat berwarna warna abu abu muda. Begitu juga dengan pakaian yang dikenakan oleh keduanya.
" With my baby yang sekarang udah ga baby lagiiii.. @kayla_arie Ootd by @makka.yla #fashion #kidshijabers #kidsmodestfashion #moslemteen #moslemfashion #banggahijab," tulis Fenita Arie, diakses Dream, Selasa 4 September 2018.
Sejumlah netizen pun memberikan pujian pada foto ibu dan anak ini. Tak sedikit yang mendoakan agar Kayla tetap istiqomah.
" MashaAllah sama2 cantik,Alkhamdulillah anak cantik pake hijab....," kata akun @ike_riswahyuni18.
" Masya Allah tambah cantik anak dan ibu memakai hijab," tulis akun @elykurnia225.
" Subhannallah.. masyaAllah.. @kayla_arie taat sejak dini.. istiqomah menyertaimu nak!," tulis akun @tenymurniati.
Advertisement
Celetukan Angka 8 Prabowo Saat Bertemu Presiden Brasil

Paspor Malaysia Duduki Posisi 12 Terkuat di Dunia, Setara Amerika Serikat

Komunitas Rubasabu Bangun Budaya Membaca Sejak Dini

Kasus Influenza A di Indonesia Meningkat, Gejalanya Mirip Covid-19

Wanita 101 Tahun Kerja 6 Hari dalam Seminggu, Ini Rahasia Panjang Umurnya
