Foto: Ilustrasi/Shutterstock
Dream - Tren lipstik ombre tampak masih jadi idaman kaum Hawa dalam merias wajah. Memberi kesan natural, namun ombre lips juga bisa memberikan penampilan mu menjadi lebih segar.
Buat yang belum tahu, ombre lips atau lipstik ombre merupakan teknik yang memiliki beberapa warna dalam satu bibir. Biasanya, pada bagian luar bibir, warna yang digunakan cenderung lebih muda.
Sedangkan area dalam dan tengah bibir, para wanita kerap menggunakan warna-warna lebih gelap.
Tampilan ombre lips cocok digunakan untuk segala acara, ditambah teknik ini mampu membuat kamu terlihat lebih muda bak Anak Baru Gede (ABG). Maka tak heran banyak perempuan menyukai dan terus mencoba teknik ombre di beberapa kesempatan.
Termasuk pada perayaan Hari Raya Iduladha 1443 H besok.
Untuk mendapatkan look ombre lips, kamu bisa melihat tutorial simpel dari fashion hijab yang eksis dengan akun Instagram @rustikamiana.
Di penggunaan ombre lips kali ini, hijaber yang disinyalir bernama Mustika Riana menggunakan tiga warna lipstick berbeda.
Dimulai dari warna nude, merah amaranth, dan merah gelap.
Sebagai langkah awal, Mustika tampak mengaplikasikan lipstick nude ke seluruh bibir. Setelah itu, dilanjut dengan mengaplikasikan warna merah amaranth pada bagian dalam bibirnya.
Sebelum lanjut ke pengaplikasian warna merah gelap pada bagian tengah bibirnya, ia tampak membaurkan kedua lipstick yang sudah dikenakan tadi menggunakan jarinya guna meratakan.
Setelah itu, warna merah tua diaplikasikan sedikit saja pada bagian tengah bibir, dan tak lupa dibaurkan.
Riasan ombre lips ini bisa banget kamu jadikan referensi untuk perayaan Iduladha besok, Sahabat Dream!
Sumber: Instagram.com/rustikamiana
Advertisement
Jadi Pahlawan Lingkungan Bersama Trash Hero Indonesia
10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu
KAJI, Komunitas Bagi Para Alumni Mahasiswa Indonesia di Jepang
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu
KAJI, Komunitas Bagi Para Alumni Mahasiswa Indonesia di Jepang