Ilustrasi
Dream - Pemerintah Malaysia melakukan tes terbaru terhadap dua produk asal Inggris, Cadbury. Hasil tes ini menetapkan bahwa produk coklat merk itu tidak mengandung DNA babi.
Temuan ini berbeda dengan hasil tes sebelumnya. Padahal, Cadbury telah menarik produk cokelat bar dari pasar Malaysia pekan lalu. Penarikan dilakukan setelah pemerintah Malaysia mengumumkan terdapat DNA babi dan masyarakat telah memboikot produk itu.
Departemen Pengembangan Islam Malaysia (Jakim) menguji 11 sampel terbaru dari varian Cadbury Dairy Milk Hazelnut dan Cadbury Dairy Milk Roast Almond. Hasilnya, negatif DNA babi.
Namun, Jakim mengatakan sertifikasi halal Cadbury masih ditangguhkan. Langkah ini menunggu pemeriksaan lebih lanjut dalam penyelidikan pasokan produk ini. Jakim merupakan badan di Malaysia yang memastikan produk halal dan mengeluarkan sertifikasi halal sesuai dengan hukum Islam.
Tes sebelumnya dilakukan Kementerian Kesehatan Malaysia pada Februari lalu dengan mengambil sampel dari rak toko. Jakim menilai bisa saja produk itu terkontaminasi ketika meninggalkan pabrik.
Cadbury Malaysia di bawah Mondolez Internasional telah mendapatkan sertifikasi halal dan memiliki kerjasama dengan pemerintah untuk memenuhi pedoman halal. Menyusul pengumuman pekan lalu, sesama negara muslim seperti Indonesia dan Arab Saudi juga melakukan tes untuk produk Cadbury ini. Sementara Cadbury Indonesia tidak pernah mengimpor produk itu dari Malaysia. (Ism, Sumber: Arabian Business)
Advertisement
Komunitas Muda Mudi Surabaya, Peduli Lingkungan Lewat Langkah Kecil Berdampak Nyata
BPKH Setor Rp2,7 Triliun ke Arab Saudi untuk DP Haji 2026
10 Usulan Dewan Pers Soal Perubahan UU tentang Hak Cipta
Arab Saudi Buat Proyek `Sulap` Sampah Jadi Energi Listrik
Video Gempa 7,4 Magnitudo di Filipina yang Peringatan Tsunaminya Sampai Indonesia
5 Sumber Penghasilan Amanda Manopo yang Menikah di Hotel Mewah
Inovasi Koper Akses Ganda untuk Pengalaman Traveling Lebih Praktis dan Stylish
Ruang Aman Baru untuk Perempuan: Salon Premium yang Hadirkan Privasi dan Pemberdayaan
4 Rekomendasi Susu Penambah Nafsu Makan Anak yang Bikin Lahap Lagi di 2025
18 Selebritas Terkaya di Dunia Tahun 2025, Jumlah Uangnya Bikin Deg-degan
Komunitas Muda Mudi Surabaya, Peduli Lingkungan Lewat Langkah Kecil Berdampak Nyata