
Inilah potret Faye Malisorn. Ia memiliki nama asli Supaporn Malisorn. Namun, Ivan Gunawan kerap memanggilnya melati lantaran Malisorn memiliki arti bunga melati.
Artikel Trending
Inilah potret Faye Malisorn. Ia memiliki nama asli Supaporn Malisorn. Namun, Ivan Gunawan kerap memanggilnya melati lantaran Malisorn memiliki arti bunga melati.
Kabar kedekatan Igun dan Faye mulai tersebar pada tahun 2018 silam. Kala itu, Igun disebut bucin karena rasa cintanya pada Faye. Ia bahkan disebut pernah menabur bunga di ranjang Faye.
Namun, banyak yang menyebut jika hubungan mereka hanyalah sekedar gimmick semata.
Disisi lain, Faye mengungkapkan jika mereka memang tidak berpacaran. Namun, ia mengakui jika Igun memang sangat memperhatikannya.
Sementara itu, Igun menyebutkan jika hubungannya dengan Faye tak berjalan lancar karena saat itu Faye telah memiliki sosok spesial di hatinya.
Igun juga menambahkan jika perbedaan bahasa juga jadi penghalang berlanjutnya hubungan mereka.
Meski begitu, Igun dan Faye tetap berhubungan baik hingga saat ini.
Terlebih, Faye juga masih aktif di berbagai kontes kecantikan di Thailand.
Penampilannya pun kerap mendapat pujian dari para pengikutnya.
Ia terlihat semakin cantik dan memesona dalam setiap unggahannya.