Potret Nord Kiano Julian, Anak Rinni Wulandari yang Ganteng

Reporter : Febriyani
Selasa, 20 Februari 2018 18:56

Dream - Rinni Wulandari dan Jevin Julian resmi menyandang status sebagai ayah dan ibu. Pasangan yang dipertemukan lewat grup musik Soundwave ini baru saja dikaruniai buah hati laki-laki.

Bayi bernama Nord Kiano Julian lahir pada Senin, 19 Februari 2018, pukul 06.01 WIB di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Lewat persalinan caesar, Rinni Wulandari melahirkan anak pertamanya dengan selamat. Baby Nord lahir dengan berat 3480 gram dan panjang badan 49 sentimeter.

Potret baby Nord ini telah diunggah oleh Rinni maupun Jevin di akun Instagramnya. Tak hanya itu, mereka juga membuatkan akun Instagram pribadi untuk Nord melalui akun @nordkiano.

(Sumber Foto: Instagram.com)

Baru berumur sehari, followers Instagram baby Nord sudah banyak. Foto: instagram.com/nordkiano

Hak Cipta © DREAM.CO.ID
{KLY_CONTEXTUAL}
Beri Komentar