Dream - Meski pernah alami cedera saat mengikuti Marathon di Berlin, Dian Sastrowardoyo tak kapok dan siap kembali ambil bagian di Marathon New York dan akan menempuh jarak sekitar 42 km. Menurut Dian, Marathon melatih disiplin dan membentuk semangat pantang mundur.
New York Marathon 2019 akan digelar pada 3 November mendatang. Dian pun menggenjot latihan bersama teman-temannya yang bergabung dalam Pertemanan Sehat di Kawasan Gelora Bung Karno jakarta pusat. Jumat (6/9/19). (Deki prayoga/dream)
Hak Cipta © DREAM.CO.ID