Dian Rositaningrum (Foto : Adrian Putra/Bintang.com)
Dream - Opick bersedia menyerahkan hak asuk kelima anaknya kepada Dian Rositaningrum bila mereka sudah resmi bercerai. Kesepakatan tersebut telah dibicarakan pada proses mediasi.
" Hak asuh anak jatuh kepada penggugat, dan disetujui pada sidang mediasi," kata Kuasa Hukum Opick, Ragil Wisdarisman, di Pengadilan Agama Jakarta Timur, Selasa 22 Mei 2018.
© dian
Sumber foto: Adrian Putra/ Bintang.com
Sementara, kuasa hukum Dian, Ina Rahman, mengatakan bahwa kliennya juga meminta nafkah sebesar Rp30 juta setiap bulannya. Uang tersebut akan digunakan untuk biaya kehidupan anak-anak mereka.
" Rp30 juta aja buat lima orang anak, Mbak Dian minta Mas Opick untuk kasih tiap bulan itu buat biaya pendidikan, biaya lainnya," tutur Ina.
© opick
Sumber foto: Instagram Opick @opick_tomboati
Menurut Ina, Dian tidak memaksakan permintaan terkait nafkah untuk anak-anaknya itu. Meski demikian, kata dia, Opick telah menyetujui permintaan itu.
" Ya enggak bisa maksa, kesanggupan Mas Opick. Mas Opick menyanggupi kok," ujar Ina.
Dream - Istri Opick, Dian Rositaningrum, buka suara terkait perang Instagram Story antara putrinya, Ghania dengan Yulia Mochamad. Awalnya, Dian mengaku sempat bingung memberikan komentar.
" Apa ya bingung saya nanggapinnya, sama-sama maksudnya ya biasa ajalah. Dari sananya juga ya bingung kalau mau ditanyain tanggapannya apa, dari sana kan mancing-mancing terus," ucap Dian dikutip dari Liputan6.com, Selasa 22 Mei 2018.
© dian
Foto : Adrian Putra/Bintang.com
Tetapi, Dian malah mengungkapkan fakta baru terkait hubungan suaminya dengan Yulia. Entah disengaja atau tidak, Dina mengatakan Opick ternyata pernah menikah dan sudah bercerai dengan Yulia.
© MEN
Foto : instagram Opick @opick_tomboati
Dian mengaku mendapatkan informasi tersebut langsung dari Opick. Meski begitu, dia menampik perceraiannya dengan Opick terjadi karena kehadiran Yulia.
" Kalau saya sih Alhamdulillah Mas Opick sudah menjelaskan kalau Mas Opick sudah bercerai dari perempuan itu, ya sudah. Tapi itu enggak ada hubungannya sama perceraian saya," ujar Dian.
Pernyataan Dian berbeda dengan bantahan yang pernah disampaikan Yulia. Selama ini, Yulia kerap mengatakan tidak memiliki hubungan khusus dengan Opick, apalagi sampai menikah.
© MEN
Foto: instagram @yuliast_mochamad
" Di sini saya menyatakan kalau saya tidak pernah menikah siri dengan siapapun. Dan saya bukan istrinya mas Opick," kata Yulia di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Rabu 4 April 2018.
(Sah)
Dream - Pengguna media sosial tengah ramai membicarakan chat (percakapan online) yang diduga dilakukan putri Opick, Ghaniya Salma, dengan Yulia Mochamad, perempuan yang dikait-kaitkan dengan pelantun tembang Tombo Ati tersebut.
Percakapan itu diyakini dilakukan melalui direct message aplikasi Instagram. Dalam screenshot atau tangkapan layar percakapan yang diunggah akun Instagram @lambe_turah itu, tertera akun Instagram @yuliast_mochamad.
Belum bisa dikonfirmasi apakah pesan itu benar-benar dikirim oleh Yulia Mochamad kepada Ghaniya. Yang jelas, pada bagian kiri screenshot itu menampilkan pesan sebagai berikut:
" Tp ini sih km udh cari mslah sm kk trs gan. Bisa gak sih km itu diem aja. Km mau sy jauh sm ayah km, ok. Klau buat km bahgia, kk akn lakuin hr ini juga. Tp kita lihat ya keterpurukan ayahmu, kita mulai dr skrng."
Tak hanya itu, ada pula pesan yang berbunyi, " Kebahagiaan ayahmu saat ini ada di kk. Tp kalo km mau buat ayahmu sakit, ok. KK akn lakuin."
Di atas tangkapan layar sebelah kiri tersebut tertera tulisan, " Iyain dah."
Sementara, di bagian kanan tangkapan layar itu juga terdapat pesan yang lumayan panjang. Banyak pengguna media sosial yang menduga pesan itu merupakan balasan dari Ghaniya Salma.
Berikut ini isi pesannya:
ok kita poin per poin
1. Kalau kata kakak ayah bakal terpuruk, emang yg bikin banyak gosip & karir ayah turun siapa kalau sekarang? Salah satu faktor banyak skandal siapa?
2. Ayah pernah bilang kebahagiaan ayah di kakak atau itu asumsi kakak? Aku nanya nih hehe.
3. Aku gak mau ayah sakit, tapi kalau emang gaada kakak ayah sakit, terus aku ganggu sedikit kakak mau ancem gitu, berarti kakak setengah2 dong?
Aku sih nanya aja ya, soalnya aku gasuka diancem hehe. Inget aku anak SMP loh.
Tp aku masih bisa bedain mana yg baik mana yg buruk.
kk gak ngancem, lochh yg buat terpuruk karier ayahmu siapa?
Pada bagian atas screen shot itu tertera tulisan, " Sbnr nya sih masi bnyk tp kebnykan" dan " bkn gua dluan loh ya buat masala."
Entah berkaitan atau tidak, setelah beredarnya percakapan tersebut, akun Yulia Mochamad mengungah pesan melalui Instagram Stories. Pesan itu berbunyi, " Pantesan tumben bales DM rapih dan tertata memang sudah niat mau di publish yach..."
" Kalo cerdas sihhh disitu sy mengalah buat kebahagiaan ank SMP yach... tdk ada nada mengancam sama sekali.."
" Sudahlah sy bicara apa juga pst disalahkan."
© Instagram Yulia Mochamad
Unggahan ini menuai komentar negatif warganet yang dituju untuk Yulia. Banyak yang menganggap jika Yulia seperti anak kecil.
" Kenapa si anak SMP kok terlihat lebih dewasa cara fikirnya drpd si janda yg udah emak2," kata kun andriyanisepty.
" Kok lebih sehat si anak kecil ya," kata akun Vera.
" Untung yang ini mbak mbaknya engga dijambak sama si dedeknya.. coba kalo dijambak ada hastag baru #aykolyordedinaw part2," tulis akun ptrmeiii.
80 Kata-Kata Bulan Ramadhan, Bangkitkan Semangat Ibadah di Bulan Penuh Berkah
Panggil Nyi Roro Kidul di Pinggir Laut, yang Datang di Luar Dugaan
Bacaan Doa Sholat Subuh Lengkap dengan Dzikir yang Mendatangkan Banyak Kebaikan
Doa Ketika Memberi dan Menerima Zakat Fitrah yang Wajib Diketahui
5 Golongan Manusia yang Merugi di Bulan Ramadhan, Jangan Sampai Kamu Jadi Bagian dari Golongan Itu
Heboh, Band Punk Rock Asal Korea Selatan Makan di Warung Tenda Kaki Lima
Makeover Ruang Tamu Buat Lebaran, Auto Jadi Lebih Mewah dan Elegan