Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Komika Internasional Maz Jobrani Punya Harapan Besar Pada JICOMFEST

Komika Internasional Maz Jobrani Punya Harapan Besar Pada JICOMFEST (c) Budy Santoso

Jakarta Internasional Comedy Festival (JICOMFEST) merupakan acara komedi terbesar pertama di Indonesia. Acara ini digelar tinggal menghitung jam lho, Sahabat Dream.

Ya, acara ini digelar selama dua hari atau pada 3-4 Agustus 2019 di JIEXpo Kemayoran. Acara ini menghadirkan sejumlah lineup internasional, salah satunya adalah komika asal Amerika keturunan Iran, Maz Jobrani.

Saat berbincang dengan tim Dream.co.id, Maz mengaku baru pertama kali datang dan tampil di Indonesia. Dalam pertemuan ini, Maz bahkan punya harapan pada acara JICOMFEST 2019.

"Saya berharap acara ini berjalan lancar dan bisa dilaksanakan mungkin setahun sekali dan konsisten. Dengan begitu orang-orang jadi tahu tentang JICOMFEST dan mereka meluangkan waktu untuk menonton festival ini. I hope you guys keep going," katanya, Jumat (2/8).

Selain menyampaikan tentang harapannya, Maz juga memberi bocoran tentang materi atau topik yang bakal disampaikannya. "Pertama akan dibahas kehadiran saya selama di Jakarta. Ada beberapa jokes yang saya bawakan nanti," kata Maz yang ternyata baru pertama kali datang ke Jakarta ini.

Kedua topiknya berkaitan dengan keluarganya. Ya, sudah menjadi rahasia umum kalau dalam penampilannya, warga keturunan Iran ini membahas tentang kedua anaknya, istri, mertua, dan kedua orangtuanya.

Ketika membahas keluarganya, Maz mengaku bahal mengaitkan dengan isu sosial. "Itu karena saya adalah seorang imigran di Amerika. Jadi pastinya akan ada hal yang berkaitan dengan isu sosial."

Selain dua hal itu, topik lain yang diyakini Maz membuat penonton larut dalam tawa di malam penampilannya di JICOMFEST adalah tentang politik. Dengan jenakanya, materi politik dikemas Maz dengan ringan.

Dari ketiga materi itu, Maz berharap para pecinta komedi Tanah Air dapat menerima tema tersebut dengan hati yang bahagia. "I'm hoping that people come with the sense of humor, they laugh and enjoy," katanya.

Sebagai informasi, Maz Jobrani bakal tampil di JICOMFEST di JIEXpo Kemayoran pada 3 Agustus 2019. Dari Daihatsu Stage, Maz bakal menyampaikan materinya jam 7 malam. Bersiap ya!

Reporter: TP Stella Maris

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Festival Mimpi Ibu 2023, Wujudkan Impian Ibu Lebih Berdaya di Hari Spesial

Festival Mimpi Ibu 2023, Wujudkan Impian Ibu Lebih Berdaya di Hari Spesial

Berlangsung sejak November 2023, acara ini sukses bangkitkan semangat para Ibu untuk berdaya.

Baca Selengkapnya
Megawati: Kekuasaan Itu Enak, Tapi Kalau Saya Sudah Harus Berhenti Ya Berhenti, Jangan Malah Lupa Daratan

Megawati: Kekuasaan Itu Enak, Tapi Kalau Saya Sudah Harus Berhenti Ya Berhenti, Jangan Malah Lupa Daratan

Megawati menyampaikan bahwa kekuasaan merupakan sesuatu yang baik, namun jika sudah harus berhenti tidak boleh dipaksakan.

Baca Selengkapnya
Profil dan Sosok Babe Cabita, Komika Jebolan SUCI 3 yang Meninggal Hari Ini, Pernah Titip Wasiat ke Istri

Profil dan Sosok Babe Cabita, Komika Jebolan SUCI 3 yang Meninggal Hari Ini, Pernah Titip Wasiat ke Istri

Kepergian komika jebolan Stand Up Comedy tersebut dikabarkan oleh komika Oki Rengga melalui akun Instagramnya @okirengga33.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
BUNGKUS! Lomba Kupas Kuaci

BUNGKUS! Lomba Kupas Kuaci

Iseng lagi ngumpul tapi nggak tahu mau ngapain? Coba beli dan isi waktu kosong weekend dengan lomba kupas kuaci. Siapa yang menang?

Baca Selengkapnya
DRESS IT! Fashion Hack For Your Sweater

DRESS IT! Fashion Hack For Your Sweater

Dream - Sahabat Dream biar tambah terlihat kece saat gunakan sweater, bisa banget lho ikutin tips ini. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
NOTED KAK! Tipe-Tipe Karyawan Memasuki `Jam Rawan`

NOTED KAK! Tipe-Tipe Karyawan Memasuki `Jam Rawan`

Sahabat Dream, kalian kira-kira tipe yang mana nih kalau sudah masuk jam-jam rawan seperti ini? Comment di bawah yuk.

Baca Selengkapnya