Mohon Doa, Maia Estianty Hari Ini Jalani Operasi Batu Empedu

Reporter : Nur Ulfa
Jumat, 22 April 2022 11:24
Mohon Doa, Maia Estianty Hari Ini Jalani Operasi Batu Empedu
Al Ghazali mohon doa

Dream - Maia Estianty akan menjalani operasi pengangkatan batu empedu, Jumat 22 April 2022. Lewat unggahan foto di Instagram, sang putra, Al Ghazali, minta doa agar operasi ibunya berjalan lancar.

" Bunda mau operasi batu empedu besok [hari ini], doain semoga lancar ya," tulis Al Ghazali di Instagram.

Sementara itu, Maia Estianty juga pernah mengungkapkan penyakitnya ini. Semula dia mengira rasa sakit di bagian perut karena Gerd. Ternyata setelah menjalani serangkaian pemeriksaan diketahui penyebabnya adalah batu empedu.

maia

Dokter pun meminta Maia menjalani operasi karena ukuran batu empedunya cukup besar.

Mengetahui Maia akan menjalani operasi, banyak rekan artis yang memberikan doa untuknya. " Bismillah lancar bun, sehatttt," kata Tata Janeta.

" Semoga lancar yaa tante @maiaestiantyreal bismillah," kata Verrel Bramasta.

" Amiiiin lancar 🙏🏻turut mendo'akan," kata Marcelino Lefrandt.

1 dari 3 halaman

Disebut Belum Bisa Move on dari Ahmad Dhani, Maia Estianty Kasih Balasan Menohok

Dream - Sudah lama bercerai dari Ahmad Dhani, Maia Estianty mengaku sudah tak mau tahu ataupun mencampuri kehidupan mantan suaminya itu.

Maia mengaku sengaja menjaga jarak dengan Ahmad Dhani sebagai bagian dari proses menyembuhkan luka hatinya agar bisa berjalan lebih cepat.

" Kenapa aku lebih baik tidak mau kenal? atau tidak mau dekat. Supaya bisa gampang healing-nya, even ke bapaknya anak-anak juga aku enggak mau terlalu dekat," kata Maia Estianty seperti dalam video yang diunggah @rumpi_gosip.

Meski tak mau dekat lagi, istri Irwan Musrry itu mengaku sudah memaafkan Ahmad Dhani dengan segala kesalahan yang pernah dibuat.

" Tapi memaafkan banget, itu sudah masa lalu," ucapnya.



2 dari 3 halaman

maia

Mengenai tudingan belum bisa move on dari sang mantan suami karena sering membuat sindiran konten-konten youtube yang dibuatnya, Maia Estianty memberikan balasan cukup menohok.

" Kalau orang bilang belum move on segala macem gitu, rasanya kok, maaf, sudah dapat yang lebih baik masa enggak bisa move on sih," imbuhnya.



3 dari 3 halaman

Video ini mengundang beragam komentar netizen. Ada yang melihat bahwa Maia masih memiliki dendam ke Ahmad Dhani.

" Udah dapet yang lebih baik masa ga bisa move on sih, perbandingaaaannn teroooosssss nunjukin masih ada dendam rasa kecewa," kata akun djky89.

" Kalo ak sih juga bakalan sakit hti smpe tua kali yaa even udh pnya suami yg lbih baik..tp rsa sakit hati dan kcewa ttep ada,secara udh di angkatin derajatnya di jdikan sukses eehhh mlah suaminya di embat..apa kaga spechless jantungan tuh," kata akun tsamara_malaikaazzahra.

" tapi maya lama2 jd kek gmn ya, dia trs yg bahas gitu," kata akun annaliana.anat.

Ada juga netizen yang kecewa karena Maia terus ditanyakan soal masa lalu.

" Mbok pertanyaanya itu tentang kehidupan sekarang bahagia dengan pk irwan musry jangan masa lalu terus," kata akun novaevianaagustina.

Beri Komentar
Jangan Lewatkan
More