Potret Rumah Kontrakan Nadya Mustika, Sederhana dan Masih Kosongan

Dream – Sejak menikah dengan Rizki D'Academy, Nadya Mustika Rahayu terus menjadi sorotan. Terlebih rumah tangga mereka dikabarkan tidak harmonis.
Rizki DA bahkan memilih berpisah rumah dengan Nadya Mustika. Kini Rizki ada di Jakarta sedangkan Nadya ada di Bandung. Padahal Nadya dikabarkan sedang hamil anak pertamanya.
Wanita berparas Timur Tengah itu telah menyelesaikan kuliahnya di Bandung. Dia menetap di sebuah rumah kontrakan yang sangat sederhana.
Bila melihat status suaminya adalah pedangdut Tanah Air yang sudah populer, tentu saja potret rumah kontrakan Nadya sangatlah memprihatinkan. Apalagi wanita berhijab itu tinggal sendirian tanpa suami.
Dilansir kanal YouTube Surya Citra Televisi (SCTV), berjudul Rizky 2R Tantang Tes DNA, Nadya Menolak Keras? yang tayang pada 26 Oktober 2020, inilah potret rumah kontrakan Nadya Mustika di Bandung.
Kontrakan Baru
YouTube/ Surya Citra Televisi (SCTV)
Nadya dikabarkan baru saja pindah dari hunian lamanya ke kontrakan yang baru. Terlihat rumah kontrakannya sangat sederhana dengan tembok warna putih dan hijau. Lokasinya juga bukan berada di perumahan seperti hunian yang ditempati suaminya.
Berdasarkan keterangan Sekretaris ketua RW, Asep, Nadya dikenal baik dengan tetangganya. Namun Nadya memang memiliki kesibukan yang membuatnya jarang terlihat di kontrakan.
“Nadya yang saya tahu istri Rizki, tinggal di wilayah RT 02 RW 10. Jarang kelihatan ya paling pergi, pulang lagi. Kita enggak jadi masalah sih, dia baik juga ke tetangga sebelah,” ucapnya.
Terletak di Gang Sempit
YouTube/ Surya Citra Televisi (SCTV)
Potret rumah kontrakan Nadya Mustika tampak dari depan yang sangat sederhana. Lokasinya pun berada di sebuah gang sempit. Padahal Nadya adalah istri sah pedangdut kondang Tanah Air. Melihat kontrakannya itu terlihat miris dan memprihatinkan.
Balon Bekas Wisuda
YouTube/ Surya Citra Televisi (SCTV)
Sebagai warga baru, Nadya belum banyak bersosialisasi dengan warga sekitar. Ia hanya terlihat saat datang dan pergi dari rumah kontrakannya itu.
Sementara itu di dalam rumahnya terlihat masih kosong. Terlihat di tengah ruangan ada balon yang digunakan Nadya saat berfoto saat wisuda tergeletak begitu saja.
Tak Ada Perabotan
YouTube/ Surya Citra Televisi (SCTV)
Melihat bagian dalam rumah kontrakan yang ditempati Nadya memang terlihat masih kosong. Sofa ataupun meja tamu tidak terlihat di dalamnya. Yang ada hanyalah balon tergeletak di tengah ruangan yang sempat dipakai berfoto saat dirinya baru saja lulus kuliah belum lama ini.
Nadya Jarang Terlihat
YouTube/ Surya Citra Televisi (SCTV)
Menurut keterangan Asep, ternyata Nadya memang jarang berada di rumahnya. Meskipun begitu Nadya diketahui memiliki sikap ramah dengan warga sekitar dan kerap menyapa saat hendak pergi keluar rumah kontrakan.
“Pagi pulang siang, kadang sore berangkat lagi gitu kan,” ucap Asep.
Rizki Kunjungi Nadya
YouTube/ Surya Citra Televisi (SCTV)
Rizki 2R dan kembarannya membenarkan telah mengunjungi Nadya di kontrakannya beberapa waktu lalu. Namun tidak diketahui secara pasti apa maksud kunjungannya itu. Apakah meminta untuk tes DNA atau yang lain.
“Dua mingguan lah, jelasnya tanggal 10 pas isyak kalo gak salah, atau ba’da magrib. Yang saya tahu dari tetangga yang foto bareng, masuk dulu, ngobrol-ngorbol, tapi masuk jadi gak tau apa yang dibicarakan,” kata Asep.
Lalu bagaimana tantangan Rizki untuk melakukan tes DNA? Nadya dikabarkan menolak keras permintaan tersebut. Sebab jika dilakukan tes DNA pada usia kandungan yang masih sangat muda, ditakutkan akan berdampak buruk bagi jabang bayinya hingga berakhir keguguran.
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Siap Menikah, Intip 8 Potret Nadya Mustika Mantan Istri Rizki DA
Nadya Mustika siap menikah lagi setelah menjanda dua tahun.
Baca Selengkapnya

10 Potret Cantiknya Rika Kato, Istri Yusril Ihza Mahendra yang Terpaut Usia 27 Tahun
Saat menikah dengan Yusril, Rika Kato baru berusia 23 tahun.
Baca Selengkapnya

8 Potret Terkini Rumah Aldi Taher, Dulu Mengemis Kerjaan Kini Penghuni Kediaman Megah
Lihat penampakan rumah Aldi Taher yang semakin mewah setelah diisi interior.
Baca Selengkapnya

Potret Rumah Ummi Quary Mantan Artis Lenong Bocah, Kini Punya Banyak Aset di Usia 22 Tahun!
Pemilik nama asli Ummi Qulsum itu diketahui telah mengawali kariernya sejak 2017 lalu.
Baca Selengkapnya

Kental Nuansa Klasik, Intip 10 Potret Rumah Yessy Gusman
Rumah artis Yessy Gusman terlihat klasik dengan banyak ruangan dan halaman yang sangat luas.
Baca Selengkapnya

Makin Mesra! Potret Angga Wijaya Bareng Istri yang Lagi Bangun Rumah Baru
Sejak menikah Angga Wijaya dan istrinya Anna tampak mesra dan kompak.
Baca Selengkapnya

Potret Saudara Ipar para Artis yang Dikira Pengangguran, Padahal Punya Profesi Mentereng
Sejumlah ipar artis yang ramai diduga pengangguran. Padahal memiliki profesi mentereng.
Baca Selengkapnya