Niko Al Hakim Kedapatan Galau Saat Mendengarkan Lagu "Terlalu Cinta". (Foto: Akun Instagram @okinpth)
Dream – Niko Al Hakim alias Okin kini menjadi perbincangan warganet. Pria yang dikabarkan sedang dekat dengan Steffi Zamora, kini tepergok sedang galau.
Dikutip dari akun Instagram @lambe_turah, Sabtu 19 Juni 2021, dia terlihat galau ketika mendengarkan lagu “ Terlalu Cinta” milik Rossa. Terlihat dia berjongkok setelah sang penyanyi melantunkan kalimat ini, “ Bila ternyata, aku terlalu cinta.”
Kemudian, sang penyanyi bertanya kepada penonton, “ Cinta siapa?”
Penonton pun menjawab “ Buna”. Ya, Buna adalah panggilan akrab Rachel Vennya, mantan istri Okin.
“ Buna,” jawab penonton kompak.

Setelah mendengar itu, Okin bangkit dan menimpali ini.
“ Buna, Buna. P**a lu Buna,” jawab Okin.
Dia juga meminta video ini tidak diunggah di media sosial. Okin tidak mau video tersebut muncul di akun medsos @lambe_turah.
“ Yaaaahh dipost seehhhh. Jadi masuk lageee dah. Pisss bang,” tulis @lambe_turah.imayanuar.
Tak sedikit warganet menduga Okin menyesal dengan keputusannya.
“ Penyesalan emang selalu belakangan. Kalau duluan namanya pendaftaran,” tulis @wihdanisa.
“ Hmmm menyesal loooooo sekarang,” tulis @ratuukintan.
“ Nangis ajaa nggak usah ditahan,” tulis @nazwaaht.
Namun, ada juga yang mengira Okin hanya akting.
“ Akting nih?” tulis @nasyaaputrii_.
“ Akting ny bagusssss biar dikira sedih,” tulis @nicken_shafa.
“ Kemarin perasaan nyium nyium cewe deh. Sekarang nyanyi galau, nanges.. Opo kuwi?”.