Pipi Inul Daratista Bengkak Sehabis Cabut Gigi: Siap-Siap `Dibantai`

Reporter : Amrikh Palupi
Kamis, 10 September 2020 14:33
Pipi Inul Daratista Bengkak Sehabis Cabut Gigi: Siap-Siap `Dibantai`
Ini kata Inul Daratista.

Dream - Inul Daratista menunjukan wajahnya usai melakukan proses cabut gigi. Inul memperlihatkan wajahnya yang diperban di bagian pipinya yang terlihat bengkak. Pedangdut terkenal itu mengatakan tampil cantik ternyata membutuhkan perjuangan.

" Mau cantik itu butuh perjuangan,tdk mudah dan perlu proses. Abis cabut gigi bungsu bengkak. Demi apalah apalah. Apa jadinya ketika pipi lg bengkak trus on air LIDA ??," tulis Inul Daratista dikutip Dream, Rabu 9 September 2020.

Ibu satu anak itu memperkirakan akan menjadi sasaran para host serta juri LIDA saat tampil malam ini. Namun Inul sudah mempersiapkan mental dengan bentuk wajahnya yang terlihat berbeda.

" Pasti mlm ini aku akan jadi bulan bulanan para host julit2 itu. Dan mak’e pasti kompor meleduk. Lalu king nasar dgn segala kipas2nyaOMG ... siap2 mlm ini dibantai," tuturnya.

Inul Daratista (foto : @inul.d)

Berbagai reaksi pun dituliskan warganet untuk Inul. Banyak yang mendoakan kesembuhan gigi Inul termasuk Fitri Carlina yang mendoakan agar Inul cepat sembuh.

" Syafakillah Bundaku @inul.d sayaangg, tapi pasti abis ini Makin Tirusss Mbakku," tulis Fitri.

" Semangat bunda Inul, smoga cepat sembuh sehat selalu...," tulis akun @putri.iii.1422409.

" Cepet sembuh bunda," tulis akun @iwincumeystory.

1 dari 5 halaman

Dicuekin Nella Kharisma, Inul Daratista: Kaya Pengemis Saya

Dream - Inul Daratista nampaknya kesal terhadap Nella Kharisma, bahkan kekesalannya ia luapkan lewat komentar di salah satu unggahan Nella Kharisma. Inul merasa selama ini merasa dicuekin Nella.

" Ini bunda WA ga dibales. DM juga gak diangep. Taq di insta juga dilewatin," kata Inul Daratista.

Padahal kata Inul, tujuan menghubungi Nella karena ingin mengajak Nella bekerja sama

" Padahal bunda perlu banget mau kasih program baru bagus buat kamu...kok ora di anggep seh wong ayu," ucap Inul.

inul© © Instagram

 

2 dari 5 halaman

Seperti Pengemis

Inul merasa heran, ia sengaja dicuekin Nella atau management Nella yang susah untuk dihubungi. Bahkan Inul merasa seperti pengemis karena terus mengajak namun tak ditanggapi.

" Iki sing bikin repot managementmu opo awakmu seh nduk ?????
Bunda sampe kemana2 ga dibales ... kok kyk org ngemis klo mau hub kamu beda sm yg lainnya," ujar Inul.

3 dari 5 halaman

Respon Nella Kharisma

Hingga akhirnya Nella merespon komentar Inul. Nella merasa selama ini belum ada dari pihak Inul yang menghubungi managementnya, ia pun tak bermaksud menghiraukan Inul.

" Maaf bunda baru baca komen jenengan, kalau untuk wa yang bawa kakaku, selaku management. dan unutk dm2 jarang kebuka karena ketutup dm yang lain bun, saya cek di management belum ada info dari bunda," kata Nella.

Ia pun meminta maaf karena Inul merasa dicueki olehnya.

" Mohon maaf sekali lagi bun," ujar Nella.

4 dari 5 halaman

Disuruh Pakai Baju Terbuka Saat Pose di Atas Ranjang, Ini Jawaban Inul Daratista

Dream - Inul Daratista melakukan gerakan yoga di atas ranjang tempat tidurnya. Istri Adam Suseno itu menirukan gerakan model yang fotonya disandingkan dalam unggahan itu.

             volume is 80%              

Inul menekuk kaki ke belakang sampai menyentuh kepala, mirip dengan pose model tersebut. Bedanya, si model mengenakan pakaian terbuka, sedangkan Inul memakai kaus biasa berlengan dan celana.

Pada keterngan foto, Inul meminta pendapat apakah posenya sudah sama atau belum dengan model tersebut. Ia berjanji akan memperbaiki gerakan jika terlihat berbeda.

"  Mau tidur pose dulu, bagaimana guys sama atau tidak, kalau ada yang sedikit berbeda besok pagi yang benar setelah olahraga diulang sekarang mau tidur santai gayanya. Namaste dikasur aje,"  tulis Inul.

Inul Daratista (foto : @inul.d)© © Inul Daratista (foto : @inul.d)

Foto : @inul.d

Unggahan Inul langsung mendapat reaksi dari warganet. Namun ada dua warganet yang meminta Inul memakai baju seksi, seperti model wanita yang ada pada foto.

"  Bajue disamain knape pok..," kata akun @diemas_yono.

" Sikile kurang menduwor sitik trus cotum e jal di gae persis wani pora," kata akun @ida.ariswati.

Mendapat komentar itu, ibu satu anak itu memberikan jawaban mengejutkan. " @diemas_yono tar *usuku kelihatan kamu seneng dorrr," tulis akun @inul.d.

"  @ida.ariswati *usuku lak ngintip jall," jawab Inul Daratista.

5 dari 5 halaman

Fantastis! Harga Perawatan Wajah Inul Daratista Sebulan Seharga Mobil

Dream - Inul Daratista tak main-main dalam urusan merawat wajah. Dalam tayangan Hitam Putih, Inul mengaku bisa menghabiskan ratusan juta dalam sebulan hanya untuk mempercantik wajahnya.

" Kalau sekarang dengan ratusan juta pendapatan, pengeluaran pasti naik. Skincare berapa?," tanya Deddy Corbuzier, yang memandu program Hitam Putih.

" Ya skincare bisa sampai Rp100 (jutaan) lebih," jawab Inul.

" Rp100 juta lebih, anggaplah Rp150 juta, skincare Rp150 juta ini hasilnya," kata Deddy.

Menurut Inul, uang ratusan juta itu untuk perawatan wajahnya. Dia menjalani berbagai rangkain perawatan untuk membuat wajahnya terlihat semakin muda.

" Perawatan salon maksudnya, ada cream apalah, ada botox, ada apalah," ucap istri Adam Suseno tersebut.

Buat Inul, perawatan mahal itu merupakan tuntutan karier sebagai penyanyi dangdut. Dia ingin memberikan penampilan terbaik karena dibayar mahal untuk bisa tampil di televisi ataupun acara off air.

" Kalau dihitung-hitung dengan harga segitu worth it lah untuk penampilan aku ditunjang untuk di televisi, atau orang lihat, oh dibayar mahal memang layak untuk dilihat. Modal," ungkap Inul.

Beri Komentar