Opick dan Istri Pertama Sepakat Bercerai

Reporter : Amrikh Palupi
Rabu, 11 April 2018 19:29
Opick dan Istri Pertama Sepakat Bercerai
Lalu bagaimana soal hak asuh dan nafkah untuk anak-anak Opick?

Dream - Pasangan suami istri, Opick dan Dian Rositaningrum akhirnya bersepakat untuk mengakhiri pernikahan yang telah dibina selama 18 tahun. Kesepakatan keduanya disampaikan dalam sidang perceraian di Pengadilan Agama Jakarta Timur, Rabu 11 April 2018. 

Ina Rachman, kuasa hukum Dian mengungkapkan kliennya dan sang suami yang bernama asli Aunur Rofiq Lil Firdaus sepakat bercerai demi kebahagian masing-masing pihak. 

Beredar Curahan Hati Istri Opick Bikin Geger di Sosmed© MEN

" Alhamdulillah bahagia, mau bercerai dua-duanya. Anak-anak di bawah pengasuhan Mbak Dian," ujar Ina.

Menurut Ina, keduanya menganggap perpisahan adalah satu-satunya jalan terbaik yang bisa mereka tempuh agar bisa hidup bahagia.

Terkait hak asuh anak, sidang mediasi tersebut juga menyepakati jika empat buah hati pasangan Opick dan Dian akan jatuh ke tangan ibu kandung. Opick juga menerima dan menyanggupi menafkahi anak-anaknya tersebut. 

" Mas Opick juga sanggup membiayai anak, ada-lah nominalnya enggak usah saya sebutkan, intinya Mas Opick akan tetap berhubungan baik dengan Mbak Dian dan anak-anak," tutur Ina Rachman.

(Sah, Sumber : liputan6.com/Rizky Aditya Saputra)

 

Beri Komentar