Billa Barbie (foto : @sabillahbarbie)
Dream - Selebgram cantik asal Cikarang, Billa Barbie, mengaku sedih karena ketenarannya kian meredup. Dia bahkan mengaku sempat stres karena tak terkenal lagi.
" Sedih banget eksistensi turun dan aku sampai down," tutur Billa, dikutip dari laman, planet.merdeka.com, Selasa 17 Juli 2018.
Dara yang kondang dengan julukan Barbie Cikarang ini memang sempat berkibar. Setelah viral di media sosial, wajahnya wira-wiri di layar kaca. Bahkan sempat pula main film.
Karena sekarang tak lagi eksis di dunia hiburan, dia banyak menerima pertanyaan. Beberapa di antaranya bahkan membuat mentalnya drop.
" Karena banyak netizen sampai bilang, 'sekarang udah enggak muncul lagi di televisi? Sepi job ya? Kasihan deh'. Gitu kan nyesek ya," tambah Billa.
Komentar-komentar pedas itu membuat Billa mengurung diri di kamar. Dalam kesendirian itulah dia kerap menangisi nasibnya.
" Baca komen dipendam sendiri sampai nangis. Benar sih orang omongin aku seperti itu. Hemm... Tapi aku balas. Aku jawab dan aku bilang, 'iya nih doain aja rezeki sudah ada yang atur'. Gitu," ucap Billa.
Karena tak sepopuler dulu, Billa mengaku ada orang yang menawarkan pada dirinya untuk membuat gimmick agar kembali bersinar. Tetapi dia mengaku tak ingin membuat sensasi demi popularitas.
" Karena aku mau dikenal lewat karya. Ya misal film, terus jadi penyanyi, ya aku dikenal sebagai penyanyi lagu pop, lagunya kayak gini, ya begitulah," imbuh Billa.
Sumber : planet.merdeka.com/Moana
Advertisement
Jadi Pahlawan Lingkungan Bersama Trash Hero Indonesia
10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu
KAJI, Komunitas Bagi Para Alumni Mahasiswa Indonesia di Jepang
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah