Fadly 'Musikimia' (Syarifah Aulia / Dream.co.id)
Dream - Sejak memutuskan berkarir dalam industri musik, nama besar Fadly identik sebagai vokalis band besar Indonesia. Selain disibukkan dengan aktivitas bermusik bersama teman satu band, Fadly juga disibukkan untuk berduet dengan musisi lain.
Pemilik nama Fadly Arifuddin ini juga sempat berduet dengan Maher Zain musisi asal Lebanon. Kini pria asal Makassar, Sulawesi Selatan itu tengah mempersiapkan rencana untuk merilis album tanpa bayang-bayang band.
" Bukan album solo sih, karena saya akan menggandeng sejumlah teman musisi," ucap Fadly saat ditemui Dream.co.id di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, semalam.
Mengenai siapa saja nama musisi yang akan dikerjasama, Fadly belum ingin memberikan bocoran. Meski tidak dapat menutupi rasa antusias terhadap rencananya itu, Fadly justru memberikan bocoran lain terkait dengan waktu rilis album itu.
" Insya Allah maunya mulai awal tahun sudah bisa digarap. Sebenarnya bukan kapan atau kenapa saya mau rilis album di luar band tapi karena dua rencana besar saya alhamdulillah sudah terwujud," ungkap mantan vokalis 'Padi' ini.
Dua rencana yang dimaksud Fadly yakni merilis album berisi lagu anak-anak dan album yang memiliki peruntukan lain di dunia musik tanah air. Ia pun memaparkan alasan mengapa baru terbesit mewujudkan rencana merilis album solo.
" Saya sadar dalam hidup ini semua hal ada peruntukan masing-masing. Jadi meski selama ini saya tidak mau aji mumpung seperti jelang Ramadan lalu ikut rilis album bertemakan religi. Jadi lebih enak tetap di jalur yang biasa saya geluti," ungkapnya. (Ism)