© MEN
Dream - Hubungan Zaskia Gotik dan Imel Putri Cahyati, mantan istri suaminya, Surajuddin Mahmud, tampaknya sangat baik. Keakraban Zaskia Gotik dan Imel terlihat dalam foto yang diunggah ke Instagram oleh akun @lambe_turah.
Dalam foto itu, Zaskia Gotik bersama Sirajuddin Mahmud terlihat menghadiri pesta ulang tahun anak sambungnya, Aqila Ramadhan Sirajuddin.
Padda foto itu, Zaskia, Sirajuddin, Imel, dan putrinya, tampil kompak mengenakan busana monokrom.
Zaskia yang mengenakan blouse putih dipadu celana hitam tampil menawan. Begitupun dengan Imel
Unggahan ini pun langsung mencuri perhatian netizen. Banyak yang menyebut bahwa wajah Zaskia Gotik dan Imel sangatlah mirip.
" Ih mirip loh," kata akun donnamaura_.
" Mirip banget ya, dari tipe wajahnya," kata akun herdianaangirep.
" Semua akan adem bila adil dan banyak duit," kata akun awl_souvenir_bogor.