Dream - Memperingati Hari Hijab Sedunia (World Hijab Day) yang jatuh pada tanggal 1 Februari, lembaga kemanusiaan Dompet Dhuafa bekerjasama dengan Remaja Islam Cut Meutia (RICMA), Hijabenka, Wardah, dan HiLo Soleha membagikan 5.000 jilbab gratis.
Aksi ini menyasar para muslimah dhuafa di beberapa kawasan Jakarta seperti Cikini, Tugu Proklamasi, Monas, dan Lapangan Banteng.
Manager Event Dompet Dhuafa, Refia Ardiana menuturkan, aksi ini merupakan salah bentuk kepedulian terhadap para muslimah yang membutuhkan serta penghuni panti asuhan.
" Kami bagikan jilbab ke petugas kebersihan, pemulung, dan kami juga berbagi ke pedagang-pedagang kecil di jalan, tukang jamu, dan lain-lain," ujar Refia melalui keterangan tertulis, Senin, 1 Februari 2016.
Refia mengatakan aksi berbagi hijab ini sebagai bentuk berbagi kepada sesama muslimah. Kegiatan ini juga dimaksudkan untuk meringankan kemampuan para muslimah agar tetap dapat menjalankan kewajiban menutup aurat.
" Mungkin bagi yang berpunya, satu jilbab itu tidak seberapa. Tapi bagi mereka yang kurang beruntung, karena kondisi ekonomi, satu jilbab sangat berharga dan membeli jilbab bisa jadi terasa sulit," kata dia.
Jilbab yang dibagikan merupakan donasi yang terkumpul dari masyarakat. Melalui media media seperti Twitter, Facebook, dan Instagram, sejak tanggal 26 hingga 31 Januari lalu dibuka donasi jilbab yang dikumpulkan ke Dompet Dhuafa dan RICMA.
" Alhamdulillah respon masyarakat positif. Bahkan ada beberapa donatur yang tidak hanya menyumbang jilbab, tetapi juga sedekah berupa uang. Mereka berharap acara ini bisa dilakukan secara rutin," kata Refia.
Advertisement
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Throwback Serunya Dream Day Ramadan Fest bersama Royale Parfume Series by SoKlin Hijab
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Ada Mobil Listrik di Konser Remember November Vol.3 - Yokjakarta
75 Ucapan Hari Santri Nasional 2025 yang Penuh Makna dan Bisa Jadi Caption Media Sosial
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal