Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Aksi Konyol Pencuri Gagal Bobol Rumah, Berani Naik Atap Tapi Takut Turun

Aksi Konyol Pencuri Gagal Bobol Rumah, Berani Naik Atap Tapi Takut Turun Ketakuan Dikejar Anjing, Pencuri Naik Atap Tapi Tak Berani Turun. (Foto: Facebook Info Roadblock JPJ/POLIS)

Dream - Baru-baru ini, pada 15 Februari, aksi konyol seorang pencuri yang gagal membobol sebuah rumah di Taman Khidmat, Sabah, Malaysia, bikin ngakak hingga jadi viral.

Gara-garanya, dia dikejar dua ekor anjing peliharaan pemilik rumah. Bukannya lari, pencuri yang takut ketinggian malah naik ke atap rumah dan tak berani turun.

Aksi konyol pencuri naik atap saat beraksi gara-gara dikejar anjing.

Insiden tersebut terjadi pada pukul 12.30 siang bolong ketika pelaku berusaha untuk masuk ke dalam rumah. Tetapi keberadaannya diketahui oleh pemilik rumah.

Tentu saja pemilik rumah langsung menghubungi polisi. Akhirnya, polisi berhasil meringkus pelaku yang berusia 38 tahun itu beberapa saat kemudian dengan mudahnya.

Bingung Menyelamatkan Diri Naik Atap Rumah

Kapolres Kota Kinabalu Asisten Kompol Habibi Majinji mengatakan, pemeriksaan awal menemukan tersangka diduga berusaha membobol rumah.

Pencuri tak berani turun usai dikejar anjing pemilik rumah.

Namun, tersangka dikejar oleh dua ekor anjing yang membuatnya sulit untuk melarikan diri. Bingung, dia pun memanjat atap rumah untuk menyelamatkan diri.

Tentu saja, keberadaan tersangka diketahui oleh penghuni rumah yang berusia 65 tahun itu. Pria itu langsung menghubungi polisi untuk segera mendapat bantuan.

Pelaku Positif Mengonsumsi Narkoba

"Satu tim polisi segera bergegas ke tempat kejadian sebelum berhasil menahan tersangka dan membawanya ke Kantor Polisi Luyang untuk tindakan lebih lanjut," katanya.

Polisi pun membujuk pencuri agar turun.

Habibi menuturkan, saat ditangkap, tersangka juga kedapatan membawa tongkat besi. Ia juga mengatakan, hasil tes urine menemukan tersangka positif mengonsumsi shabu.

Ternyata ini bukan pertama kali pelaku melakukan aksi bobol rumah di siang bolong. Menurut catatan Kepolisian Kota Belud, pelaku juga pernah menjalankan aksinya di wilayah tersebut.

Sumber: World of Buzz

Videonya

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP