Biduan Dangdut Pantura Pamer Saweran Usai Manggung, Auto Dijulidin
Dream - Sudah tak bisa dipungkiri jika penyanyi dangdut identik dengan saweran yang diberikan penonton pada biduan di atas panggung.
Biasanya, saweran yang diberikan penonton tersebut langsung masuk ke kantong si penyanyi sendiri.
Tapi kalau dalam satu panggung ada beberapa penyanyi, maka saweran itu dikumpulkan, lalu dibagi sama rata.
Begitulah rutinitas biduan dangdut setelah manggung yang terlihat dalam video TikTok akun @Nohodo.
Dalam video berdurasi 22 detik tampak beberapa artis dangdut koplo atau biasa disebut penyanyi Pantura sedang santai usai manggung.
Sambil duduk-duduk santai di belakang panggung, mereka ternyata lagi 'panen' penghasilan malam itu.
Penghasilan tersebut bukan bayaran dari job mengisi panggung malam itu. Tapi dari saweran yang diberikan penonton.
Ternyata, hanya dari saweran saja, penghasilan artis dangdut koplo ini nominalnya tidak main-main.
Tampak dalam video itu, lembaran uang 100 ribu dan 50 ribu tertata rapi dalam bundelan-bundelan.
Sementara itu masih ada sisa uang lainnya yang masih terus dihitung karena saking banyaknya saweran yang didapat.
Tidak disebutkan berapa total saweran yang didapat para penyanyi Pantura ini. Tapi dilihat dari bundelan-bundelannya sudah pasti ratusan juta.
Video artis dangdut koplo pamer saweran yang jumlahnya bukan kaleng-kaleng ini menuai beragam komentar netizen.
Banyak yang terkejut dengan nominal penghasilan penyanyi Pantura hanya dari saweran saja.
Ada juga yang langsung julid, dan langsung menyindir yang menyawer dan yang menerima saweran.
" Bukannya beli beras buat keluarga di rumah, malah buat nyawer."
" Penyanyinya ke lokasi acara pakai Pajero, yang nyawer naik Revo."
" Nggak perlu setahun langsung bisa DP Pajero."
" Super semua yang disawer, surem semua yang nyawer."
Sumber: TikTok
Advertisement
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Tampil Cantik di Dream Day Ramadan Fest Bersama Beauty Class VIVA Cosmetics
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
4 Cara Top Up Roblox dengan Mudah dan Aman, Biar Main Makin Seru!
Ada Mobil Listrik di Konser Remember November Vol.3 - Yokjakarta
75 Ucapan Hari Santri Nasional 2025 yang Penuh Makna dan Bisa Jadi Caption Media Sosial