Lebaran, Saudi Gelontorkan Rp 4,3 Triliun untuk Dhuafa

Reporter : Sandy Mahaputra
Selasa, 29 Juli 2014 13:03
Lebaran, Saudi Gelontorkan Rp 4,3 Triliun untuk Dhuafa
Dalam pernyataan resminya, pemerintah Saudi mengatakan keluarga yang sudah terdaftar dalam asuransi sosial berhak menerima bantuan kerajaan.

Dream - Pemerintah Kerajaan Arab Saudi memerintahkan Kementerian Urusan Sosial menyediakan dana sebesar 1,39 miliar riyal atau sekitar Rp 4,3 triliun lebih untuk membantu fakir miskin di negara tersebut. Dalam pernyataan resminya, pemerintah Saudi mengatakan keluarga yang sudah terdaftar dalam asuransi sosial berhak menerima bantuan kerajaan.

" Bantuan keuangan ditujukan untuk membantu keluarga miskin di Saudi selama bulan Ramadan dan Idul Fitri," kata Menteri Urusan Sosial Saudi, Yousuf Al-Othaimeen.

Bantuan itu akan diserahkan kepada golongan tertentu. Mereka seperti janda, orang jompo, pasien di rumah sakit, orang yang bercerai, yatim piatu, keluarga yang anggotanya dipenjara dan mereka yang ditinggalkan oleh keluarga mereka.

" Kita akan segera membagikan bantuan kepada orang-orang atau keluarga yang berhak," kata Al-Othaimeen. Dia menambahkan bahwa bantuan ini adalah skema tambahan dari apa yang sudah mereka terima setiap bulannya.

" Para penerima bantuan diharapkan datang di kantor sosial setempat untuk mengambil bantuan tersebut. Bantuan itu akan langsung dimasukkan ke dalam tabungan mereka," tambah Al-Othaimeen.

Sementara itu, sekitar 1.017 tahanan telah dibebaskan dari penjara di Jeddah atas perintah Raja Abdullah. " Masih ada lagi tahanan yang memenuhi syarat mendapat pengampunan Raja Abdullah akan dibebaskan sebelum akhir Ramadan," kata pejabat resmi setempat. (Ism, Sumber: Arab News)

Beri Komentar