Foto : Liputan6.com/Instagram/@ridwankamil
Dream - Wisuda merupakan momen yang sangat menggembirakan bagi semua orang. Pada momen itulah semua beban perkuliahan sudah selesai dan tinggal menentukan kehidupan selanjutnya.
Tak heran jika banyak orang mengabadikan momen-momen membahagiakan ini. Tak terkecuali para politisi Tanah Air seperti Presiden Joko Widodo, Anies Baswedan, Sandiaga Uno, dan masih banyak lainnya.
Berbicara mengenai wisuda, ada yang menarik dari potret mereka saat wisuda. Pasalnya, penampilan para politikus saat wisuda ini sangat berbeda dengan penampilannya yang sekarang.
Apalagi kini mereka menjadi salah satu orang yang penting di Tanah Air. Penasaran seperti apa potret mereka saat wisuda? Simak ulasannya berikut ini!
Tentunya sudah cukup akrab dengan sosok politisi satu ini. Yap Presiden Indonesia saat ini merupakan sosok yang pernah mengenyam bangku kuliah di Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta. Jokowi berhasil menyandang gelar insinyur pada 1985.
Jokowi tercatat pernah menjadi gubernur DKI Jakarta pada 2012-2014 dan sebelumnya menjabat sebagai wali kota Solo dan kini merupakan Presiden RI.
Seorang arsitek dan politikus Indonesia, Ridwan Kamil kini sedang menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat sejak 2018. Ridwan Kamil menyelesaikan Sarjana S-1 Teknik Arsitektur Institut Teknologi Bandung pada 1995. Kemudian dia melanjutkan pendidikannya di jurusan Master of Urban Design di University of California, Berkeley 1999-2001.
Basuki Tjahaja Purnama atau yang akrab dengan panggilan Ahok ini sebelumnya pernah menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta. Dia juga masuk dalam daftar politis. Ahok menempuh studi pada jurusan Teknik Geologi, Fakultas Teknik Universitas Trisakti. Dia berhasil meraih gelar Insinyur pada 1990.
Tak berhenti sampai di situ, dia pun berhasil menamatkan program Magisternya pada 1994 dengan Master Manajemen di Sekolah Tinggi Manajemen Prasetya Mulya.
H Anies Rasyid Baswedan, S.E., M.P.P., Ph.D ini merupakan lulusan dari Fakultas Ekonomi, Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta pada 1989-1995. Saat ini Anies menjabat sebagai Gubernur DKI.
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI kabinet kerja ini kemudian melanjutkan kuliahnya lewat jalur beasiswa Fulbright dari AMINEF dalam bidang keamanan internasional dan kebijakan ekonomi. Kecintaannya terhadap pendidikan membawa Anies ke program master di School of Public Affairs, University of Maryland, College Park, Amerika Serikat pada 1997.
Politisi yang cukup terkenal, Fadli Zon menempuh pendidikanya di Harlandale High School, San Antonio, Texas, Amerika Serikat pada 1994. Sebelumnya ia berkuliah di jurusan Sastra Rusia, Fakultas Sastra Universitas Indonesia pada 1997.
Kemudian Fadli Zon melanjutkan pendidikannya S-2 di Program Master, Development Studies, London School of Economics and Political Science, London di Inggris.
Titiek Soeharto merupakan anak dari mantan Presiden Republik Indonesia ke-2 Soeharto. Sama halnya dengan sang ayah, Titiek juga terjun ke dunia politik. Dia sempat menjadi anggota DPR RI Fraksi Golkar sejak 1 Oktober 2014 hingga 11 Juni 2018. Pemilik nama lengkap Siti Hediati Hariyadi ini merupakan lulusan Fakultas Ekonomi di Universitas Indonesia.
Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini kini menjabat sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pada Kabinet Indonesia Maju menggantikan Wishnutama.
Sandiaga Uno menempuh pendidikan di George Washington University, di Washington DC pada tahun 1992.
Advertisement
Mantan Ketum PSSI Usulkan STY Kembali Latih Timnas, Ini Alasannya
Wanita Ini 400 Kali Operasi Plastik Selama 15 Tahun
Potret Keren Yuki Kato Taklukan Chicago Marathon 42,2 Kilometer
16 Peneliti dari ITB Masuk Daftar World Top 2% Scientists 2025
Museum Louvre Dibobol Hanya dalam 4 Menit, 8 Perhiasan Raib
Harapan Baru bagi Pasien Kanker Payudara Lewat Terapi Inovatif dari AstraZeneca
Rangkaian acara Dream Inspiring Women 2023 di Dream Day Ramadan Fest Day 5
Sentuhan Gotik Modern yang Penuh Karakter di Koleksi Terbaru dari Dr. Martens x Wednesday
Panas Ekstrem, Warga Cianjur Sampai Tuang 2 Karung Es Batu ke Toren
ParagonCorp Sukses Gelar 1’M Star 2025, Ajang Kompetisi para Frontliners
Kronologi Pencurian Perhiasan 4 Menit di Museum Louvre yang Bikin Geger Prancis
Waspada! 5 Sayuran yang Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Penderita Penyakit Ginjal