Foto: Odditycentral.com
Dream - Mie instan merupakan salah satu makanan favorit banyak orang. Karena selain enak, mie instan juga mudah dibuat dengan harga relatif terjangkau.
Saat berselancar di dunia maya, kamu kamu pasti sering kan menemukan video orang-orang makan mie instan dengan segala kreasinya. Jadi bisa dibilang menu mie instan sudah hal yang lumrah.
Namun pernahkah kamu melihat orang menggunakan mie instan untuk menambal wastafel yang pecah?
Jika belum pernah, berarti kalian harus menyaksikan tayangan berikut ini.
Sebuah video belum lama ini viral di dunia maya, dimana dalam video itu terlihat mie instan yang lengkap dengan taburan bumbu malah dipakai sebagai bahan untuk menambal wastafel yang pecah.
Dengan campuran beberapa bahan lain, seorang pria di video pun mempraktekan caranya.
Pertama-tama potongan mie kering dimasukkan ke dalam lubang akibat pecahan wastafel tersebut. Tak lupa ia juga mengecat ulang wastafel agar tambalannya tidak terlihat.
Hasilnya? Sangat nampak seperti baru. Tidak terlihat sama sekali kalau wastafel tersebut pernah pecah.
Meski aksinya berhasil, namun banyak warganet yang meragukan ketahanan tambalan tersebut.
Penasaran bagaimana cara pria itu menambal wastafelnya dengan mi instan? Simak videonya dibawah ini:
Advertisement
Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu

Celetukan Angka 8 Prabowo Saat Bertemu Presiden Brasil

Paspor Malaysia Duduki Posisi 12 Terkuat di Dunia, Setara Amerika Serikat

Komunitas Rubasabu Bangun Budaya Membaca Sejak Dini

Kasus Influenza A di Indonesia Meningkat, Gejalanya Mirip Covid-19
